Lulus Seleksi CPNS Kepri, Satu dari 182 Peserta Memilih Mengundurkan Diri
Oleh : Ismail
Jumat | 08-02-2019 | 19:55 WIB
CPNS-kepri.jpg
Peserta yang lulus seleksi CPNS Pemprov Kepri melakukan pemberkasan. (foto: ist).

BATAMTODAY.COM, Tanjungpinang - Satu peserta yang telah dinyatakan lulus seleksi Calon Pegawai Negeri Sipil (CPNS) Pemprov Kepri tahun 2018 lalu mengundurkan diri. Alasan pengunduran diri tersebut, dikarena yang bersangkutan mendapat kontrak pekerjaan yang lain.

Kabid Pengadaan Informasi Kepegawaian dan Penilaian Kinerja Badan Kepegawaian Pengembangan Sumber Daya Manusia (BKPSDM) Provinsi Kepri, Nora Fitri menjelaskan, CPNS yang mengundurkan diri itu bernama Summayati. Ia lulus CPNS pada formasi perawat terampil.

"Total peserta yang lulus 182 orang. Semuanya ikut pemberkasan, kecuali Summayati," katanya, Jumat (8/2/2019).

Nora mengatakan, sesuai aturan Badan Kepegawaian Negara (BKN), posisi Summayati tersebut dapat diisi oleh peserta peringkat teringgi di bawahnya, dan berada pada formasi yang sama.

"Kami juga sedang konsultasikan hal ini dengan BKN," imbuhnya.

Ia juga menambahkan, seluruh tahapan pemberkasan terhadap 181 peserta CPNS lainnya sudah selesai dilaksanakan pada 31 Januari lalu, dan telah disampaikan ke BKN.

“Sudah diusulkan untuk mendapatkan NIP. Kita tinggal menunggu saja,” sebutnya.

Sementara itu, Kepala BKPSDM Kepulauan Riau Firdaus mengungkapkan, setelah NIP keluar, BKN akan menerbitkan Surat Keputusan (SK) penetapan CPNS.

Selanjutnya para peserta yang lulus ini akan mengikuti Pendidikan dan Pelatihan (Diklat) Prajabatan.

"Kita berharap mereka secepatnya bisa bekerja melayani masyarakat," ucap Firdaus.

Editor: Chandra