Positif Konsumsi Narkoba, Pria Asal Malaysia Ini Diamankan Polisi
Oleh : Roland Aritonang
Jum\'at | 08-06-2018 | 11:52 WIB
pria-diamankan-polisi.jpg
Pria asal Malaysia inilah yang diamankan polisi karena positif konsumsi narkoba. (Foto: Roland Aritonang)

BATAMTODAY. COM,Tanjungpiang - Badan Narkotika Nasional (BNN) Tanjungpinang dan Sat Narkoba Polres Tanjungpinang mengamankan seorang lelaki berinisial Ys, warga negara Malaysia yang diduga mengkonsumsi narkoba di Pelabuhan Sri Bintan Pura (SBP) Tanjungpinang, pukul 09.39 WIB, Jumat(8/6/2018).

Pantauan BATAMTODAY.COM di tempat kejadian, pria yang mengaku berasal dari Malaysia ini mengenakan kemeja biru bintik-bintik putih serta celana jens warna biru, dan membawa tas ransel ini dicurigai mengkonsumsi narkoba.

Sehingga, aparat BNN dan anggota Sat Narkoba menyuruh pria ini untuk melakukan tes urine, sehingga setelah melakukan tes urine diketahui urine pria ini positif mengandung narkoba.

"Pria ini positif urinenya mengandung narkoba," ujar salah satu pegawai BNN memberitahu kepada anggota Sat Narkoba Polres Tanjungpinang.

Setelah mengetahui urine terduga ini positif mengandung narkoba, anggota Sat Narkoba Polres Tanjungpinang langsung melakukan pengecekan terhadap seluruh badan pria ini tetapi tidak ditemukan barang haram tersebut.

Tak sampai di situ saja, untuk melakukan pemeriksaan, tetapi handphone miliknya juga dilakukan pemeriksaan ternyata setelah diperiksa terdapat percakapan pria ini mengirim pesan melalui pesan Whatsap kepada seseorang untuk memesan dan menjual narkoba. "ini foto apa kamu kirim-kirim ke siapa ini," kata Polisi

Sehingga pria ini mengatakan tidak mengetahui siapa yang mengirim pesan tersebut, ia hanya mengatakan tidak tahu sama sekali siapa yang mengirim pesan itu.

"Tak tahu saya, siapa yang mengirim, saya sudah lima hari di Batam dari Malaysia dan hendak menemui tunangan saya di Tanjungpiang," ucapnya

Mengetahui itu, anggota Sat Narkoba langsung mengamankan pria ini untuk dilakukan pemeriksaan lebih lanjut.

Editor: Dardani