600 Orang Sudah Daftar Mudik Gratis di Pelindo I Tanjungpinang
Oleh : Roland Aritonang
Selasa | 29-05-2018 | 12:16 WIB
wayan_wirawan.jpg
General Manager PT Pelindo I Wayan Wirawan (Foto: Roland)

BATAMTODAY. COM,Tanjungpinang - Selama dua pekan jelang lebaran, sebanyak 600 orang yang mendaftar mudik gratis di PT Pelabuhan Indonesia (Pelindo) I Cabang Tanjungpinang.

General Manager PT Pelindo I Wayan Wirawan mengatakan sampai saat ini telah 600 orang pemudik yang telah terdaftar mudik gratis untuk tahun ini. Antusias masyarakat pada tahun ini lebih banyak di bandingkan dengan tahun yang lalu.

"Saat ini sudah 600 orang yang terdaftar jika dibandingkan tahun lalu cuma 400 orang,"ujar I Wayan Wirawan saat di konfirmasi di Pelabuhan SBP Tanjungpinang, Selasa(29/5/2018).

Ia menjelaskan untuk pemudik gratis pada tahun ini, quotannya dua kali lipat dibandingkan tahun lalu yaitu mencapai 815 tiket kapal gratis kepada warga kurang mampu yang ingin kembali ke kampung halaman untuk merayakan lebaran bersama keluarga.

"Untuk trayek, yang pertama dari Pelabuhan SBP menuju Tanjungbalai Karimun, Bengkalis dan Dumai yang berangkat 5 Juni mendatang," katanya

Lebih lanjut Wayan menjelaskan untuk rayek kedua, menuju Kuala Maras, Tarempa, Midai, Pulau Tiga, Selat Lempa, Sedanau, Pulau Laut, Ranai, Subi, Serasan, Sintete dan Tambelan.

"Namun jika nantinya yang daftar melebihi quota yang ditetapkan dan dana masih ada serta mencukupi kami akan menambah quota, " tutupnya.

Editor: Surya