Ini Penyebab Pejabat Kepri Kocar-kacir saat Rapat Tertutup Gubernur dengan KPK
Oleh : Charles Sitompul
Senin | 05-02-2018 | 14:38 WIB
sibuk1.jpg
Sejumlah pejabat Pemprov Kepri tampak sibuk mempersiapkan data saat kunjungan KPK ke Kantor Gubernur. (Foto: Charles Sitompul)

BATAMTODAY.COM, Tanjungpinang - Rapat Koordinasi Program Pencegahaan Terintegritas KPK dengan Gubernur di Dompak membuat sejumlah Pegawai Pemprov Kepri kocar-kacir.

Puluhan Pegawai Eselon III dan IV Pemerintah Provinsi Kepri, terlihat sibuk membawa dan menenteng sejumlah map di Ruang Rapat Utama (Rupatama) Lantai IV kantor Provinsi Kepri, Senin (5/2/2018).

Sejumlah Pegawai mengaku, mereka dipanggil masing-masing Kepala Dinasnya untuk hadir dan menyiapkan data seputar kegiatan anggaran yang dilaksanakan. Pasalnya Gubernur dan KPK akan melaksanakan rapat koordinasi pencegahan korupsi.

Sementara usai rapat yang digelar tertutup tersebut, Koordinator Supervisi dan Penceghan KPK-RI Adlinsayah Malik Nasution mengatakan, pertemuan dengan Gubernur dan kepala OPD Kepri itu berkaitan dengan pelaksanaan kegiatan program pencegahan yang akan digelar besok di Batam.

"Kebetulan besok kita mau buat acara monitoring dan evaluasi pencegahan korupsi Provinsi Kepri di Batam. Nah kedatangan dan pertemuaan yang kami lakukan adalah untuk memberitahukan kegiatan tersebut kepada Gubernur," ujar Adlinsayah Malik.

Ia menambahkan, kegiatan besok di Batam merupakan lanjutan Monitoring Koorsub yang sebelumnya dilakukan KPK di Provinsi Kepri. Dimana KPK membawa sejumlah program dan rencana aksi dalam membangun sistem E-Planing, E-budgeting serta tambahan penghasilan pegawai dalam pencegahan korupsi di Provinsi Kepri.

"Kami juga melakukan koordinasi pengawasan dengan Inspektorat, terhadap sejumlah monitoring dan evalusi yang sebelumnya dilaksanakan KPK," ujarnya. "Kita lihat-lah besok, bagai mana hasilnya dari Monev dan Evaluasi yang dilakukan sebelumnya," katanya lagi.

Editor: Yudha