Lulus Verifikasi Dewan Pers No.126/DP-Terverifikasi/K/X/2017

Mayat Wanita Mengapung di Sungai Sei Wacopek Dompak Diduga Korban Pembunuhan
Oleh : Roland Aritonang
Minggu | 15-07-2018 | 13:05 WIB
mayat_wacopek.jpg Honda-Batam
Anggota Polres membawa jenazah wanita mengapung di sungai di Sei Wacopek Dompak

BATAMTODAY.COM,Tanjungpinang - Mayat wanita yang ditemukan mengapung di sungai Jembatan Sei Wacopek Dompak, Kelurahan Dompak, Kecamatan Bukit Bestari, Kota Tanjungpinang, Minggu (15/7/2018) pagi tadi, diduga kuat korban pembunuhan.

"Diduga dibunuh. Mayat wanita itu kepala dan badannya terbungkus karung, yang terlihat hanya kaki saja," ujar Kasat Reskrim Polres Tanjungpinang Dwihatmoko Wiroseno saat dikonfirmasi di TKP, Minggu (15/7/2018).

Begitu mendapat laporan, ungkapnya, anggota identifikasi langsung turun ke lokasi untuk melakukan identifikasi mayat tersebut.

"Jika dilihat, mayat ini ditutupi oleh karung pada bagian kepala dan juga ada pemberat seperti batu didalam karung," ungkapnya

Untuk penyeledikan lebih lanjut penyebab kematian korban yang belum diketahui identitasnya itu, polisi langsung membawa korban ke Rumah Sakit Raja Ahmad Thabib Tanjungpianng

"Saat ini mayat perempuan ini kami bawa ke rumah sakit guna dilakukan visum," ungkapnya.

Diberitakan sebelumnya warga yang melintas di jembatan Sei Wacopek dihebohkan dengan penemuan mayat wanita yang dibungkus oleh karung bewarna putih, pukul 08.00 WIB, Minggu (15/7/2018).

Editor: Surya