Lulus Verifikasi Dewan Pers No.126/DP-Terverifikasi/K/X/2017

Melintas di Perkampungan, Mobil Damri Diharapkan Tidak Ugal-ugalan..!
Oleh : Harjo
Kamis | 26-10-2017 | 11:02 WIB
Bus-Damri.gif Honda-Batam
Mobil Damri yang selalu melintas di perkampungan dengan kecepatan tinggi, dikhawatir warga (Foto: Harjo)

BATAMTODAY.COM, Tanjunguban - Keberadaan mobil Damri yang beroperasi untuk melayani penumpang dari Tanjungpinang ke Tanjunguban dan sebaliknya memang sangat membantu masyarakat. Namun, dibalik itu para sopir Damri juga diharapkan untuk bisa lebih mengutamakan keselamatan penumpang dan pengguna jalan lainnya.

Mobil Damri yang melintas di Kampung Sekera, Kampung Bugis, Kecamatan Bintan Utara serta Teluksebong, Bintan, ini misalnya dikeluhkan warga. Pasalnya, saat melintas di jalan tersebut, terlalu kencang, bahkan terkesan ugal-ugalan. Sehingga menyebabkan kekhawatiran bagi masyarakat akan terjadi kecelakaan.

"Jalan itu memang jalan utama, tapi tergolong kecil untuk alur lalu lintas dua jalur. Artinya pengendara, apa lagi seperti sopir bus Damri, hendaknya jangan sampai ugal-ugalan. Jangan sampai nantinya justru memakan korban," keluh Irvan Prayoga, warga Bintan Utara kepada BATAMTODAY.COM di Tanjunguban, Kamis (26/10/2017).

Terkait hal tersebut, kata Irvan, diharapkan agar instansi yang berwenang untuk memberikan perhatian dan pembinaan kepada para sopir Damri. Agar bisa lebih profesional dan memperhatikan keselamatan penumpang serta pengguna jalan lainnya.

"Kerena kendaraan selalu dengan kecepatan tinggi sudah beberapa kali nyaris menabrak pengguna jalan lain. Makanya kita meminta untuk lebih berhati-hati, sebaliknya teguran langsung pun sudah pernah disampaikan langsung kepada sopirnya. Namun terkesan hanya diabaikan begitu saja," tambah Irvan yang diamini oleh warga lainnya.

Editor: Udin