Lulus Verifikasi Dewan Pers No.126/DP-Terverifikasi/K/X/2017

Kapolresta Barelang Cek Kesiapan Personil, Senjata dan Kendaraan Dinas
Oleh : Romi Chandra
Sabtu | 21-10-2017 | 14:02 WIB
Kapolres-cek-personil1.gif Honda-Batam
Kapolresta Barelang Kombes Hengki cek kesiapan anggota dan kendaraan dinas. (Foto: Romi)

BATAMTODAY.COM, Batam - Polresta Barelang bersama jajaran Polsek menggelar apel pengecekan kelengkapan sarana dan prasarana penunjang kinerja sehari-hari. Selain itu, ditujukan untuk kesiapan untuk di BKO kan pada saat Pilkada Tanjungpinang, Sabtu (21/10/2017).

 

Kapolresta Barelang, Komisaris Besar (Kombes) Hengki mengatakan, pengecekan yang dilakukan dimulai dari kesiapan personil, senjata api hingga kendaraan baik roda dua, roda empat maupun kendaraan dalmas dan water canon.

"Pengecekan ini dilakukan unuk penunjang pelaksaan tugas rutin Polresta Barelang. Selain itu juga, untuk persiapan Pilkada Tanjungpinang. Sebagai antisipasi jika nanti kita di BKO kan," ungkap Hengki.

Dengan pengecekan tersebut lanjutnya, Polresta Barelang telah siap baik dari personil maupun sarana dan prasarananya.

"Tadi juga dilakukan latihan Dalmas, yang ditujukan untuk mengantisipasi huru hara. Kalau jumlah personil yang disiagakan sesuai kebutuhan nantinya. Namun sekarang kita siagakan semua personil," lanjutnya.

Untuk personil sendiri, pihaknya menyiagakan lima pleton Dalmas yang terdiri dari dua pleton Dalmas inti dan tiga cadangan. "Total ada lima pleton yang disiagakan," tambahnya.

Dari pengecekan yang dilakukan, secara umum sangat baik. "Kalau ada kekurangan, akan segera diperbaiki. Nah itulah tujuan dari pengecekan ini, agar bisa mengetahui mana yang harus diperbaiki, sehingga tidak menjadi kendala di lapangan," pungkasnya.

Editor: Yudha