Lulus Verifikasi Dewan Pers No.126/DP-Terverifikasi/K/X/2017

Indahnya Kebersamaan TNI-Polri di Bintan Timur
Oleh : Syajarul Rusydy
Kamis | 05-10-2017 | 16:50 WIB
Bhabinkamtibmas-datanagi-koramil.gif Honda-Batam
Bhabinkamtibmas Kijang Kota saat menyerahkan bingkisan kepada Babinsa Kijang Kota (Foto: Syajarul Rusydy)

BATAMTODAY.COM, Bintan - Hangatnya kebersamaan TNI dan Polri sangat terasa di Kecamatan Bintan Timur, Kabupaten Bintan. Terlebih di hari ulang tahun (HUT) TNI ke-72, 5 Oktobre 2017, ini kehangatan itu kian terlihat jelas.

Dengan didampingi anggota Polsek Bintan, Bhabinkamtibmas Kijang Kota, Brigadir Teddy Saputra, menyambangi Markas Koramil 02/Bintim yang berada di Kecamatan Bintan Timur (Bintim), Kamis (5/10/2017).

Kedatangan Tedy di Markas Koramil 02/Bintan, untuk mengucapkan selamat HUT TNI yang ke-72 kepada personel Koramil yang juga bertugas sebagai Babinsa di wilayah Kijang Kota, yakni Sertu H Hutabalian.

"Ini salah satu bukti keharmonisan dan kekompakan Polri bersama TNI yang selalu bersinergi dalam pelaksanaan tugas sehari-hari, demi terciptanya situasi yang aman dan kondusif di wilayah kerja kami (Kijang Kota-red)," ungkap Teddy kepada pewarta.

Dalam kesempatan itu, Sertu H. Hutabalian juga menyambut hangat kedatangan dua anggota Polsek Bintan tersebut. Ia juga mngucapkan terim kasih atas perhatian yang diberikan kepada personel TNI yang bertugas di Koramil o2/Bintan.

"Saya mewakili rekan rekan semua, mengucapkan terima kasih atas kedatangan anggota Polri, yang dalam hal ini Bhabinkamtibmas Kijang Kota. Dengan adanya seperti ini, marilah kita mempererat tali persaudaraan. Bagaimana wilayah kita ini bisa kita majukan. Dengan bersama-sama kita menjadi satu tanpa ada hal yang tidak kita inginkan," ungkap Hutabalian.

Sebelum Teddy meninggalkan markas Koramil 02/Bintim, ia memberikan bingkisan berbentuk kotak warna coklat, dengan tulisan "Sinergitas Polri dan TNI Siap Menjaga Kedaulatan NKRI".

"Jangan lihat dari isinya ya, namun ini adalah bentuk kekompakan TNI dan Polri dalam menjalin tali persaudaraan," kata Teddy.

Indahnya kebersamaan TNI-Polri di Bintan Timur ini, harus menjadi cerminan untuk yang lainnya, terlebih masyarakat dalam menjaga kamtibmas di lingkungan masing-masing.

Editor: Udin