Lulus Verifikasi Dewan Pers No.126/DP-Terverifikasi/K/X/2017

Jangan Ada Lagi Sebutan Pulau Terluar
Oleh : Redaksi
Jum'at | 04-11-2011 | 19:33 WIB
Soerya-Respationo.gif Honda-Batam

Soerya Respationo, Wagub Kepri.

KARIMUN, batamtoday - Sebutan pulau terluar yang akrab di telinga masyarakat diminta diganti dengan sebutan pulau terdepan mengingat keberadaan pulau-pulau tersebut berada di garda terdepan Negara Kesatuan Republik Indonesia.

"Jangan lagi ada sebutan itu, pulau-pulau yang berbatasan langsung dengan negara tetangga adalah garda terdepan dalam mempertahankan keutuhan NKRI," kata Soerya Respationo, Wakil Gubernur Kepulauan Riau saat menghadiri Musyawarah Cabang (Muscab) Forum Komunikasi Putra-Putri TNI/Polri (FKPPI) Karimun, Jumat (4/11/2011).

Dalam forum tersebut Soerya juga berpesan agar organisasi kepemudaan seperti FKPPI lebih mengedepankan intelektualitas yang diaplikasikan dengan kegiatan yang nyata.

Menurutnya, bukan saatnya lagi OKP menggunakan pendekatan otot melainkan harus mengedepankan otak, terlebih soal mempertahankan keutuhan NKRI.

"Realisasikan dengan aksi jangan hanya beretorika," tandas Soerya.