Lulus Verifikasi Dewan Pers No.126/DP-Terverifikasi/K/X/2017

Karimun Tempatkan 6 Wakil di Final STQ VII Kepri 2017
Oleh : Redaksi
Selasa | 09-05-2017 | 13:02 WIB
9-Mei-2017.gif Honda-Batam
Bupati Karimun Aunur Rafiq melepas keberangkatan kafilah STQ Karimun di rumah dinasnya, belum lama ini (Sumber foto: Tribunnews.com)

BATAMTODAY.COM, Karimun – Kafilah Seleksi Tilawatil Quran (STQ) Kabupaten Karimun berhasil menempatkan enam wakilnya di babak final STQ VII Provinsi Kepri 2017 yang dilaksanakan di Kota Batam, 5-9 Mei 2017.

Jumlah itu merupakan yang terbanyak dari kafilah kabupaten/kota lainnya di Kepri, mengingat yang diperlombakan hanya delapan cabang. Disusul kafilah Kabupaten Bintan yang menempatkan lima wakilnya di final.

Ketua Harian LPTQ Kabupaten Karimun, Rasyid Nur mengaku cukup optimistis gelar juara umum akan diboyong kembali Kabupaten Karimun.

“Insya Allah, menurut itung-itungan kami, Karimun bisa juara umum tapi pastinya sama-sama kita tunggu nanti malam,” ujar Rasyid Nur kepada Tribun Batam, Selasa (9/5/2017) siang.

Enam cabang tersebut yakni Tilawah anak-anak Putra, Tilawah dewasa putra dan putri, Tahfizd 1 juz putra, Tahfizd 5 juz putra dan putri. Selain itu, Karimun juga diprediksi memperoleh poin dari cabang yang tidak di-final-kan yakni 10 juz, 20 juz, 30 juz dan tafsir bahasa Arab.

“Enam finalis itu, minimal Karimun juara 3 karena final hanya diikuti tiga peserta, berarti Karimun sudah meraih poin sebanyak 6 poin, ditambah yang tidak di-final-kan itu, melihat penampilan anak-anak, sepertinya akan dapat poin juga,” kata Rasyid Nur.

Rasyid Nur mengatakan pada gelaran STQ VII Kepri 2017 ini, pihaknya diberikan target keluar sebagai juara umum oleh Bupati Karimun, Aunur Rafiq. “Ditargetkan juara umum sama pak bupati,” katanya.

Sumber: Tribunnews.com
Editor: Udin