Lulus Verifikasi Dewan Pers No.126/DP-Terverifikasi/K/X/2017

Kepsek SMA Kartini Ikut Studi Banding ke Taiwan
Oleh : Irwan Hirzal
Senin | 17-04-2017 | 08:24 WIB
pesertastudybanding.jpg Honda-Batam

Para Kepsek saat akan melakukan studi banding ke Taiwan. (Foto: Ist)

BATAMTODAY.COM, Taipei - Kepala Sekolah (Kepsek) SMA Kartin Batam, Ani Muslimah berkesempatan mengikuti study banding ke Taiwan. Kunjungan yang disponsori oleh ICATI (Ikatan Citra Alumni Taiwan Indonesia) bekerja sama dengan Universitas Internasional Batam (UIB) itu, dilaksanakan dari tanggal16-22 April 2017 mendatang.

 

Studi banding itu dimaksudkan untuk melihat lebih dekat sejumlah universitas di Taiwan. Selanjutnya, akan dilakukan Letterman of intent (LoI) dengan beberapa universitas di Taiwan.

"Rencananya, ada enam universitas yang akan melakukan LoI dengan sekolah SMA dan SMK di Indonesia. LoI tersebut kemudian nantinya dilanjutkan dengan MoU," ujar Kepsek SMA Kartini Batam, Ani Muslimah kepada BATAMTODAY.COM, Senin (17/4/2017).

Peserta studi banding terdiri atas 30 orang, 15 dari Kepsek SMA dan SMK serta pimpinan beberapa universitas di Kepri, 15 peserta dari Jakarta, Bandung, dan beberapa daerah lain.

"SMA Kartini berkesempatan mengikuti program ini karena telah lama bekerjasama dengan baik dengan UIB. Banyak siswa yang kuliah di UIB setiap tahunnya. Tahun 2016 sebanyak 15 siswa SMA Kartini yang mendaftar kuliah di UIB," tutur Ani Muslimah.

Peserta studi banding berangkat dari pelabuhan Pelabuhan Batam Center pukul 6.15 WIB menuju Harbour Front Singapura pukul 10.00 waktu Singapura menuju Changi Airport. Selanjutnya, peserta studi banding terbang menuju Taipei, Taiwan pukul 13.25 waktu Singapura.

"Ini Perjalan terlama yang saya lakukan, meskipun terlama, namun ini perjalanan ternyaman. Pelayanan dan kecanggihan pesawat China Airline membuat perjalanan sangat nyaman," pungkas Ani Muslimah.

Editor: Dardani