Lulus Verifikasi Dewan Pers No.126/DP-Terverifikasi/K/X/2017

The Body Shop Kepri Mall Hadirkan Produk Terbaru Almond Milk and Honey
Oleh : Michael Elya Silalahi
Jum'at | 07-04-2017 | 14:26 WIB
The-Body-Shop1.gif Honda-Batam

Almond Milk and Honey untuk kulit sensitif tersedia di The Body Shop, Kepri Mall. (Foto: Michael)

BATAMTODAY.COM, Batam - The Body Shop, brand kosmetik terkenal dunia kembali berinovasi dengan menghadirkan Almond Milk and Honey. Produk yang baru saja di launching 30 Maret 2017 lalu di Jakarta, kini hadir di Batam.

Mulai diperkenalkan di The Body Shop lantai 1 Keprimall, Batam dengan harga promo yang sangat menarik hingga 3 Mei 2017 mendatang.

Almond Milk and Honey, produk buatan UK, Inggris ini, merupakan produk perawatan kulit terbaru yang diklaim mampu merawat konsumen yang memiliki jenis kulit sensitif dan kering. Dikarenakan produk tersebut berasal 100 persen dari bahan-bahan alami berupa tumbuhan.

"Produk kami berasal organik almond milk dari Spanyol, dan bercampur dengan komoditu trade honey dari hutan hujan Sheka di Ethiopia. Semuanya berasal dari tumbuh-tumbuhan tanpa ada campuran dari bahan lainnya, jadi aman untuk diterapkan di kulit," tutur Ruth, Leader The Body Shop, Jumat (7/4/2017).

Rangkaian produk Almond Milk and Honey, terdiri dari shower gel, bath milk, body scrub, body butter, body lotion, hand cream, dan soft bar. Selama masa promo, anda bisa mendapatkan rangkaian produk The Body Shop dengan harga khusus.

"Special price diberikan bagi pembelian paket Almond Milk and Honey. Dimana di paket tersebut tersedia shower cream, body scrub, dan body butter. Untuk harga normalnya dibanderol Rp627 ribu. Promo ini harganya khusus hanya Rp529 ribu," jelas Ruth.

"Paket lainnya berupa shower cream, body lotion, dan bath lili. Harga khususnya Rp250 ribu, dari harga normal Rp317.000," tambahnya.

Menurut Ruth, rangkaian produk perawatan kulit Almond Milk and Honey, telah teruji secara dermatologi di negara asalnya, Inggris. Pemilihan almond milk dan honey, dianggap sangat penting bagi solusi terhadap permasalahan kulit wanita dewasa ini.

"Ada banyak faktor penyebab kulit sensitif. Salah satunya sensitif terhadap fragrance (bau/aroma). Kulit yang sensitif terhadap produk-produk yang beraroma, membutuhkan produk dengan bahan yang lebih lembut dan aroma yang lembut. Aroma yang berasal dari tumbuh-tumbuhan, dijamin tidak akan menimbulkan sensitifitas bagi penggunanya," ujarnya.

Ditambahkannya, value lain yang dimiliki The body shop, yaitu dengan pembelian produk perawatan dan kosmetik di toko tersebut, katanya, konsumen telah berkontribusi dalam kampanye "Againts Animal Testing". Kampanye ini bertujuan menolak uji coba bahan kosmetik terhadap hewan.

"Selain pengetahuan mengenai kelebihan produk kami, kami sengaja menjelaskan value ini bagi konsumen. Agar konsumen mendapat pengetahuan mengenai pentingnya masalah tersebut," pungkasnya.

Editor: Yudha