Lulus Verifikasi Dewan Pers No.126/DP-Terverifikasi/K/X/2017

Diduga Terlibat Transaksi 1,5 Gram Sabu

Oknum Polisi dan 4 Sipil Diamankan Polres Bintan
Oleh : Charles/Dodo
Kamis | 29-09-2011 | 16:59 WIB

TANJUNGPINANG, batamtoday - Diduga terlibat dalam transaksi narkotika jenis sabu seberat 1,5 rram, dua oknum Polisi berpangkat Iptu berinisial By dan Briptu Sh, diamankan anggota Polres Bintan di Wisma Nusantara Tanjung Uban pada Rabu (28/9/2011) sekitar pukul 23.00 WIB.

Seorang saksi mata di tempat kejadian mengatakan penangkapan kedua oknum anggota Polisi ini langsung dipimpin Wakapolres Bintan Kompol Danu Waspodo. Selain kedua oknum, Polisi juga mengamankan empat warga sipil yang diduga juga terlibat transaksi barang haram itu.  

"Mereka diamankan dari Wisma, saat itu ada juga empat warga Sipil, katanya nakotikanya 1,5 gram jenis Sabu-sabu," ujar saksi mata yang namanya enggan untuk dipublikasikan. 

Kapolres Bintan AKBP Dwi Sulistiyanto dan Wakapolres Bintan Kompol Danu Waspodo yang dikonfirmasi batamtoday melalui SMS hingga berita ini, diturunkan belum memberikan jawaban.

Sementara itu, Kasat Narkoba Polres Bintan Kompol H.Butar-butar ketika dihubungi batamtoday mengaku belum mengetahui hal tersebut.

"Dimana, saya belum tahu itu, nanti-nanti.., saya belum tahu, saya sekarang sedang di Jakarta," kata Butar-butar singkat.

Sementara itu, Kasat Reskrim Polres Bintan AKP Arif Ariyanto yang dikonfirmasi membantah adanya penangkapan dua oknum Polisi tersebut. Dia mengatakan sesuai dengan Program Polda Kepri, pada Rabu (28/9/2011) hari seluruh angota Polres Bintan dilakukan tes urine, dengan mengunakan alat dari BNN.