Lulus Verifikasi Dewan Pers No.126/DP-Terverifikasi/K/X/2017

Bobol Gawang Argentina, Mimpi Coutinho Jadi Nyata
Oleh : Redaksi
Sabtu | 12-11-2016 | 08:38 WIB
Coutinho.jpg Honda-Batam

Bobol Gawang Argentina, Mimpi Coutinho Jadi Nyata

BATAMTODAY.COM, Buenos Aires - Penyerang Brasil, Philippe Coutinho, mengungkapkan jika bermain menghadapi Argentina merupakan mimpi yang menjadi kenyataan bagi dirinya. Selain itu, ia juga mengaku sangat senang karena bisa mencetak gol ke gawang Albiceleste.

 

Brasil secara mengejutkan mampu tampil sangat baik dan menang telak saat menjamu Argentina di Kualifikasi Piala Dunia zona CONMEBOL, Jumat (11/11). Dalam laga tersebut tim samba mampu menang dengan skor tiga gol tanpa balas.

Gol dari Coutinho, Neymar, dan Paulinho membawa Brasil menundukkan musuh bebuyutannya tersebut di Belo Horizonte. Usai laga, Coutinho mengaku sangat senang bisa menjadi bagian saat Brasil mengalahkan Argentina.

“Ada di skuad ini merupakan momen paling membahagiakan untuk saya. Tim ini diisi pemain hebat dan bermain menghadapi Argentina adalah mimpi besar yang menjadi kenyataan,” kata Coutinho seperti dilansir ESPN.

Namun, Coutinho juga meminta kepada rekan-rekannya untuk tidak larut dalam kegembiraan. Ia meminta timnya untuk tetap fokus untuk mencapai Piala Dunia 2018 mendatang.

“Hari ini kami berhasil mengalahkan mereka dan itu luar biasa. Namun, kami harus ingat jika tujuan kami adalah lolos ke Piala Dunia,” ujarnya.

Dengan kemenangan ini, untuk sementara Brasil memuncaki klasemen dengan perolehan 24 poin. Selanjutnya, mereka akan menghadapi Peru pada Rabu (16/11).

Sumber: Sportsatu
Editor: Dardani