Lulus Verifikasi Dewan Pers No.126/DP-Terverifikasi/K/X/2017

Kunker ke Fasharkan TNI AL Mentigi Tanjunguban

Pangarmabar Instruksikan Kafasharkan Mintigi Tingkatkan Kemampuan Docking
Oleh : Harjo
Rabu | 07-09-2016 | 14:04 WIB
pangarmabar-kunker3.jpg Honda-Batam

Pangarmabar Laksda TNI Aan Kurnia S Sos saat melakukan kunjungan kerja ke Fasilitas Pemeliharaan dan Perbaikan (Fasharkan) Kapal TNI AL Mentigi Tanjungban, Kabupaten Bintan, Selasa (6/9/2016).

BATAMTODAY.COM, Tanjunguban - Panglima Komando Armada RI Kawasan Barat (Pangarmabar) Laksda TNI Aan Kurnia S Sos dan rombongan melakukan kunjungan kerja ke Fasilitas Pemeliharaan dan Perbaikan (Fasharkan) Kapal TNI AL Mentigi Tanjunguban, Kabupaten Bintan, Kepulauan Riau, Selasa (6/9/2016).

Dalam kunjungan kerja tersebut, Pangarmabar yang menerima laporan komando perkembangan dan kemajuan Fasharkan Mentigi yang dipaparkan Kafasharkan Letkol Laut (T) Teguh Subekti ST, langsung mengintruksikan agar Kafasharkan dapat melakukan inovasi dan meningkatkan kemampuan docking kapal di Fasharkan Mentigi.

Selanjutnya Pangarmabar menerima pemaparan oleh Asintel Lantamal IV Tanjungpinang, Kolonel Laut (E) Iwan Setiawan, terkait perkembangan penyelidikan dan penyidikan dugaan illegal oil yang dilakukan kapal tanker Vier Harmoni dan kapal MT Angeline-2, yang berhasil ditangkap Tim Western Fleet Quick Response (WFQR) Lantamal IV beberapa waktu lalu.

Pangarmabar juga meyempatkan diri bertatap muka dengan seluruh prajurit TNI AL Fasharkan Mentigi, Satran, Satkat dan unsur-unsur KRI yang ada di Tanjunguban. Dalam pemaparannya, Pangarmabar menekankan, bahwa setiap prajurit harus menjadi contoh di satuannya dan di tengah-tengah masyarakat.

"Bina sinergitas antara seluruh komponen yang ada di daerah dan hindari perbuatan yang tercela, dan tanamkan pada diri masing-masing bahwa tidak ada masalah yang tidak dapat diselesaikan. Bina komunikasi yang harmonis dengan sesama anggota dan kepala-kepala bagian yang ada di satuan masing-masing," pesan Laksda Aan Kurnia.

Pada akhir pengarahanya, Laksda Aan Kurnia juga meminta seluruh prajurit mendukung program pemerintah "Indonesia sebagai Poros Maritim Dunia" yang diimplementasikan dalam 5 Pilar yang meliputi: 1) Budaya Maritim, 2) Sumber Daya Maritim, 3) Konektivitas Maritim, 4) Diplomasi Maritim, dan 5) Pertahanan Maritim.

Pangarmabar beserta rombongan juag meyempatkan diri meninjau kapal tanker Vier Harmoni dan MT Angeline-2 yang disandarkan di dermaga Mentigi. Kepada segenap crew kedua kapal, Pangarmabar berpesan agar kooperatif dalam pemeriksaan tim penyidik.

Dalam peninjauan tersebut, Pangarmabar Laksda Aan Kurnia didampingi Danlantamal IV Laksma TNI S. Irawan, Asops Koarmabar, Aslog Koarmabar, Aspers Koarmabar, Asrena Lantamal IV, Asops Lantamal IV, Asintel Lantamal IV, Kafasharkan dan para Komandan KRI yang berada di pangkalan.

Editor: Udin