Lulus Verifikasi Dewan Pers No.126/DP-Terverifikasi/K/X/2017

Rumah Makan di Karimun Tetap Buka Selama Ramadan
Oleh : Nursali
Senin | 06-06-2016 | 14:17 WIB
aunur-rafiq-bary.jpg Honda-Batam

kata Aunur Rafiq, Bupati Karimun. (Foto: Nursali)

BATAMTODAY.COM, Karimun - Pemerintah Kabupaten Karimun tetap mengizinkan pengusaha rumah makan yang tetap beroperasi di siang hari selama bulan suci Ramadan 1437 Hijriah.

"Nanti kalau kita suruh tutup separuh atau jangan terang-terangan malah terkesan kita menyembunyikan orang yang tidak berpuasa," kata Aunur Rafiq, Bupati Karimun di Masjid Agung Karimun, Senin (6/6/2016).

Ia juga mengatakan pemerintah daerah tidak akan melindungi atau menutupi orang muslim yang tidak berpuasa dan makan disiang hari di rumah-rumah makan. Disamping itu pihaknya juga tidak melarang bagi para pelaku usaha rumah makan untuk tetap beroperasi.

"Sebab dewasa ini kan sudah tahu mana yang baik dan buruk," ujarnya

Ia menambahkan dirinya juga dapat memastikan cara yang dilakukan pemerintah daerah ini untuk menciptakan Ramadan penuh rahmat mendapat dukungan dari masyarakat. Sebab jika pemerintah Karimun melakukan penertiban dan tidak berhasil, maka akan menimbulkan imej yang miring di tengah masyarakat.

"Saya rasa masyarakat kita tidak seperti itu. Oleh sebab itu, lebih baik kita biarkan saja, masyarakat pun dapat melihat langsung siapa yang puasa dan tidak," pungkasnya.

Editor: Dodo