Lulus Verifikasi Dewan Pers No.126/DP-Terverifikasi/K/X/2017

Missy Elliot Mengenang 10 Tahun Kematian Aaliyah
Oleh : Dodo
Sabtu | 27-08-2011 | 11:49 WIB
Aaliyah-9999.jpg Honda-Batam

Mendiang Aaliyah. (Foto: Istimewa)

BATAM, batamtoday - Penyanyi R&B Aaliyah meninggal akibat kecelakaan pesawat di Bahama, 10 tahun lalu. Dia wafat pada 25 Agustus 2001. Saat itu, Aaliyah berusia 22 tahun dan tengah berada di puncak karier. Sosok Aaliyah masih meninggalkan kenangan bagi banyak orang.

Diansir dari laman People dan dikutip dari TEMPO Interaktif, berikut komentar para sahabat mengenang 10 tahun kematian Aaliyah.

"RIP Aaliyah," ucap P-Diddy, rekan satu profesinya, dalam Twitter.

Adik penyanyi Beyonce Knowles, Solange, pun mengungkapkan perasaannya melalui akun sosial yang sama, "Aku dewasa karena kamu, mengidolakanmu, juga melihat banyak hal lainnya dan menyadari apa-apa yang telah kamu lakukan tidak ada yang sia-sia. Kamulah satu-satunya Aaliyah, yang tak pernah dilupakan!"

"Tak terasa sudah 10 tahun Aaliyah pergi, masih terasa segar dalam ingatanku tentangnya dan akan terus mengenangnya," kata sahabatnya, Missy Elliot. "Yang saya rindukan dari sosok Aaliyah adalah senyum dan tawanya. Dia selalu memeriahkan suasana. Saya pun rindu bekerja sama dengannya, sebab Aaliyah tidak pernah takut mendobrak kebiasaan."

Aaliyah Dana Haughton, yang menyanyikan single Are You That Somebody? juga Try Again berada di puncak karier musik dan akting saat meninggal dunia. Albumnya, One in a Million, terjual 8 juta kopi di seluruh dunia. Selain jago menyanyi, dia juga pemain film. Salah satunya adalah film Romeo Must Die.