Lulus Verifikasi Dewan Pers No.126/DP-Terverifikasi/K/X/2017

Pemerintah Pusat Bakal Bangun BLK Seluas 20 Hektar di Pulau Bulang
Oleh : Roni Ginting
Kamis | 31-03-2016 | 10:26 WIB
Zarefriadi_Kadisnaker.jpg Honda-Batam
Zarefriadi, Kepala Dinas Tenaga Kerja Kota Batam.

BATAMTODAY.COM, Batam - Pemerintah Pusat akan membangun Balai Latihan Kerja (BLK) di Pulau Bulang seluas 20 hektar dan saat ini sedang dalam proses pengajuan lahan.

Zarefriadi, Kepala Dinas Tenaga Kerja Kota Batam menjelaskan, diatas lahan tersebut rencananya juga akan dibangun asrama, tempat pelatihan tenaga kerja di Kepri serta Tenaga Kerja Indonesia (TKI) yang akan dikirim bekerja ke luar negeri.

"Nantinya sebagai pelayanan satu atap, termasuk tempat pelatihan dan penanganan TKI," terang Zarefriadi, kemarin.

Dia juga menyebutkan bahwa rencana tersebut telah mendapat dukungan dari masyarakat setempat, termasuk perangkat-perangkatnya karena daerah mereka akan dibangun BLK dan asrama.

Sedangkan anggaran yang digunakan nantinya berasal dari Pemerintah Pusat dan Provinsi Kepri. Untuk besar anggaran masih belum diketahui karena tahap penghitungan.

"Rencananya pembangunan dimulai tahun depan. Anggaran belum dihitung karena ini program Pemerintah pusat yang terdiri dari beberapa kementerian," terang Zarefriadi.

Editor: Dodo