Lulus Verifikasi Dewan Pers No.126/DP-Terverifikasi/K/X/2017

Hati-hati! Ruas Jalan Raja Isa Batam Center Sedang Diperbaiki
Oleh : Ahmad Rohmadi
Sabtu | 20-02-2016 | 14:16 WIB
perbaikan-jalan-raja-isa.jpg Honda-Batam
Perbaikan Jalan Raja Isa di kawasan Batam Center dimulai. (Foto: Ahmad Rohmadi)

BATAMTODAY.COM, Batam - Bagi pengendara kendaraan roda empat maupun roda dua diimbau untuk berhati-hati dan menguruangi kecepatannya saat melintasi di sepanjang jalan Raja Isa Batam Center.

Pasalnya, beberapa titik yang rusak di sepanjang jalan tersebut sedang ada perbaikan penambalan aspal di lubang yang sebelumnya membahayakan keselamatan pengendara pemakai jalan tersebut.

Supriyadi, salah satu warga Batam Center yang melintasi jalan Raja Isa tersebut menyampaikan bahwa lebih dari lima titik yang sedang diperbaiki mulai dari simpang tiga KDA menuju Simpang Kalista.

"Belum selesai perbaikan, masih diratakan lubangnya sama pekerjanya," kata Supriyadi, Sabtu (20/2/2016).

Dan menurutnya memang harus hati-hati karena banyak penyempitan jalan saat melintasi jalan yang sedang diperbaiki ditambah lagi jalanan yang licin akibat hujan yang turun dari tadi malam.

Sementara pantauan BATAMTODAY.COM, beberapa titik yang sedang diperbaiki diantaranya adalah depan pertokoan Puri Legenda, Simpang tiga Legenda, dan depan Kawasan Industri Eksekutif.

Di lokasi jalan juga terlihat ada rambu untuk berhati-hati yang dipasang oleh Dinas Pekerjaan Umum (PU) dari Provinsi Kepulauan Riau (Kepri).

Editor: Dodo