Lulus Verifikasi Dewan Pers No.126/DP-Terverifikasi/K/X/2017

Musim Depan, Liga Primer Gunakan Logo Baru Tanpa Sponsor
Oleh : Redaksi
Kamis | 11-02-2016 | 12:37 WIB
Liga_Inggris_Logo_Baru_BBC.jpg Honda-Batam
Logo Liga Primer Inggris tanpa sponsor yang akan digunakan musim depan. (Sumber foto: BBC)

BATAMTODAY.COM - Pengelola Liga Primer di Inggris memperkenalkan logo baru yang akan dipakai mulai musim 2016-2017 dan tak lagi memasukkan nama sponsor.

Langkah menghapus nama sponsor diambil setelah pengelola Liga Primer berkonsultasi dengan semua anggota klub di divisi ini pada 2015 lalu.

"Mulai musim depan kami tak lagi memakai model sponsor dan murni memakai nama Liga Primer saja... kami ingin menghadirkan Liga Primer sebagai kompetisi dan organisasi," kata Richard Masters, Direktur Liga Primer, dilansir BBC.

Logo baru mirip dengan logo lama yang dipakai sejak 1992, dengan menampilkan gambar singa bermahkota dan tulisan Liga Primer.

Perancang logo baru, Design Studio, mengatakan ingin menciptakan logo yang berani dan pada yang sama memasukkkan unsur modern pada gambar singa yang dikenal sebagai ikon Liga Primer.

Divisi utama liga Inggris ini dipasarkan dengan nama Liga Primer Barclays sejak musim 2007-2008, setelah sebelumnya memakai nama Liga Primer Barclaycard dan Liga Primer Carling.

Sumber: BBC