Lulus Verifikasi Dewan Pers No.126/DP-Terverifikasi/K/X/2017

SMAN 4 dan SMPN 1 Karimun Raih Piala Kapolda Kepri
Oleh : CR-212
Minggu | 07-02-2016 | 08:59 WIB
sma_1.jpg Honda-Batam
Siswa SMA Negeri 4 Karimun (Binaan) berhasil meraih Piala Kapoda Kepri 2016. Dan siswa SMP Negeri 1 Karimun juga tampil sebagai juara. (Foto: CR 212)

BATAMTODAY.COM, Karimun - SMA Negeri 4 Karimun (Binaan) berhasil meraih Piala Kapoda Kepri 2016, setelah unggul menoreh nilai dalam Lomba Cerdas Cermat Anti Narkoba (CCAN).  Sementara untuk tingkat Pelajar SMP diraih oleh SMP Negeri 1 Karimun.

Perlombaan  CCN yang diselenggarakan Polres Karimun ini, berlangsung pada Tanggal, 16 – 24 - 30   Januari 2016  dan 6 Febriari 2016. Di Gedung Nasional. SMA Negeri 4 Karimun, lebih unggul dari SMA Negeri 1 Karimun   dan SMA Negeri 3 Karimun .

Sementara itu untuk tingkat SMP sederajat. SMP  Negeri 1 Karimun. Mengungguli  Sekolah SMP Negeri 1 Meral dan SMP Negeri 3 Tebing.

Menurut Ketua Panitia CCAN, AKP. Hendriayanto SH.,MH, tujuan kegiatan ini adalah, untuk memberi pemahaman seputar bahaya narkoba  kepada pelajar SMP dan SMA  di Karimun. Sehingga pelajar dapat mengenal, mengetahui dan menghindari bahaya narkoba. 

Juga, agar peserta dapat menyebarluaskan bahaya narkoba di kalangan sekolah lingkungan dan terutama keluarga sendiri sehingga sekolah yang merupakan wadah produksi anak bangsa yang cerdas dan berahklah mulia serta  sumber Ilmu pengetahuan tidak dimasuki oleh pengaruh-pengaruh narkoba.

Dikatakannya, selain memperlombakan CCAN, panitia juga memperlombakan Yel-Yel Anti Narkoba  (YAN) antara Pelajar SMP dan SMA sederajat. Pemenangnya akan diumumkan saat penyerahan piala yang direncanakan akan diserahkan oleh Kapolda Kepri di Hotel Aston Lantai 6.
 
Tak disangka, kegiatan ini ternyata mendapat dukungan dari banyak pihak, terhadap panitia penyelenggara terutama dari wali murid dan guru-guru. 

“Kami panitia penyelenggara mengucapkan terimakasih kepada semua Sekolah yang sudah ikut dalam acara ini dan terutama kepada  guru pembina dan peserta yang ikut bertanding. Semoga dari kegiatan ini dapat bermanfaat bagi masyarakat  Karimun umumnya dan generasi muda, pelajar, khususnya,” harap, Hendriyanto yang juga sebagai Kasat Narkoba di Polres Karimun.
 
Sementara itu, Kapolres Karimun, AKBP. I Made Sukawijaya S.Ik. M.Si. mengatakan, pihaknya sudah  menggencarkan  pencegahan  perkembangan Narkoba  terhadap  masyarakat  Karimun antara lain  dengan melaksanakan Gerakan KARIMUN BERSINAR (Bersih Tanpa Narkoba) dengan melibatkan berbagai elemen masyarakat.

Dan tidak sampai di situ saja, sebagai penegak hukum Polres Karimun juga memiliki kekawatiran yang sangat besar terhadap generasi muda khususnya pelajar. Kekhwatiran ini tentunya beralasan dengan seringnya kami mengungkap para pelaku dan penyalahgunaan narkoba di wilayah Karimun dengan angka yang sangat signifikan bahkan mengejutkan bagi kita semua.

"Beranjak dari hal tersebut maka kami berinisiatif melaksanakan pembinaan terhadap generasi muda khususnya pelajar SMP dan SMA sederajat, melalui suatu kegiatan CCAN dengan maksud kegiatan ini dapat mempersempit ruang gerak masuknya narkoba ke sekolah-sekolah dengan mereka mengetahui, memahami dan menghindari bahaya narkoba," papar Sukawijaya.

Editor: Dardani