Lulus Verifikasi Dewan Pers No.126/DP-Terverifikasi/K/X/2017

Sopir Toyota Rush Penabrak Pohon di Batamindo Masih Misterius
Oleh : Harun al Rasyid
Sabtu | 06-02-2016 | 13:54 WIB
rush-tabrak-pohon-mk.jpg Honda-Batam
Kondisi Toyota Rush yang menabrak pohon di Mukuning mengalami kerusakan parah. (Foto: Harun al Rasyid)

BATAMTODAY.COM, Batam - Sebuah mobil merek Toyota Rush dengan nomor polisi BP 1586 GG masuk ke dalam parit dan menabrak pohon di Jalan S. Parman, sekitar pintu empat Batamindo, Mukakuning Seibeduk, Sabtu (6/2/2016).

Berdasarkan informasi yang diperoleh BATAMTODAY.COM, kecelakaan tersebut diperkirakan pada subuh dini hari. Sementara sopir mobil nahas itu, hilang entah kemana. 

"Dari tadi pagi sekitar jam 06.00 WIB saya lewat sudah ada mobil ini. Posisinya kayak gitu juga da nabrak pohon," ujar Wanto salah seorang tukang ojek trayek Sei Beduk, Batamindo. 

Sementara itu, Juandi seorang tukang bengkel yang biasa berjualan didepan pintu empat Batamindo mengatakan, sekitar subuh dini hari tadi ia mendengar suara hentakan oleh benda keras. Saat itu ia berada di rumahnya yang terletak di belakang bengkel tak jauh dari lokasi kejadian. 

"Saya dengar tabrakan itu saja. Tapi saya tak kesana lihat. Tadi mau ke sini baru lihat orang-orang pada kerumuni mobil itu," tutur Juandi. 

Hingga saat ini, mobil tersebut masih berada di lokasi kejadian. Beberapa pengendara maupun warga yang lewat menyempatkan dirinya melihat secara dekat bangkai mobil tersebut. 

Editor: Dodo