Lulus Verifikasi Dewan Pers No.126/DP-Terverifikasi/K/X/2017

Seminar Sehari Jurnalistik Mahasiswa UPB

Lebih Rela 'Pinjamkan' Pacar daripada Ponsel
Oleh : Harun Al Rasyid
Minggu | 24-01-2016 | 15:56 WIB
Mantap_mak_.jpg Honda-Batam
Sekretaris PWI Kepri, Saibansah Dardani saat menyampaikan paparannya. (Foto: Dedy S)

BATAMTODAY.COM, Batam - Gelombang era media online semakin kuat di kalangan mahasiswa. Terbukti, dalam seminar sehari junalistik yang digelar oleh mahasiswa Program Studi Ilmu Komunikasi Universitas Putra Batam (UPB) di Kampus UPB Tembesi Mukakuning Batam, Sabtu (23/1/2016), terungkap, mayoritas mahasiswa membaca berita setiap hari dari ponsel mereka. 


Bahkan, ketika pembicara dalam seminar itu, Saibansah Dardani, Sekretaris PWI (Persatuan Wartawan Indonesia) Kepri yang juga redaktur senior BATAMTODAY.COM bertanya kepada para peserta seminar, lebih memilih mana, meminjamkan ponsel atau pacar? 

Serempak seratusan lebih peserta seminar bertajuk : “Journal (is) Me, For Creative Generation” itu menjawab, "pacar!"

Para peserta seminar sehari yang menghadirkan Muhammad Zuhri, Ketua AJI Batam dan Sri Murni.Sip.Mia, akademisi UPB sebagai pembicara itu lebih rela "meminjamkan" pacar mereka daripada ponselnya. 

"Ini membuktikan bahwa kebutuhan akan informasi itu sangat penting di kalangan mahasiswa dan juga masyarakat umum," ujar Saibansah Dardani kepada BATAMTODAY.COM. 

Pembicara pertama seminar, Sri Murni, dosen UPB yang juga wartawan Tribun Batam itu memaparkan, pertumbuhan media online yang berdampak sangat kuat lima tahun terakhir. 

"Jika 20 tahun lalu, media cetak besar mempengaruhi dunia, maka pasca-reformasi, media bertransformasi dan menghasilkan produk mulai cetak, televisi, radio dan kini media online," paparnya. 

Sri Murni juga bertanya kepada para peserta seminar, ”siapa yang baca koran setiap pagi, dan siapa yang baca online setiap hari?”

 
Jawaban peserta cukup menarik, hampir seluruh peserta angkat tangan, mereka membaca berita online setiap hari.
 
Sementara itu, pembicara ketiga Muhammad Zuhri memaparkan mengenai independensi wartawan atau media. Juga perkembangan masa depan media di Indonesia dan trend dunia. 

"Kedepan, media akan terus bergerak menuju ke arah online. Karena hanya dengan memegang ini (menunjukkan ponselnya, red) semuanya bisa diakses,  mulai dari berita, televisi, radio dan sebagainya," paparnya. 

Sebelumnya, Ketua Prodi Ilmu Komunikasi UPB, Angel Purwanti mengatakan, kegiatan seminar ini digelar oleh para mahasiswa semester pertama Ilmu Komunikasi UPB. 

"Saya tidak menyangka hasilnya bisa begini. Saya ucapkan terimakasih kepada para dosen yang telah membantu mahasiswa membimbing mereka menggelar kegiatan ini," paparnya. 

Editor: Dardani