Lulus Verifikasi Dewan Pers No.126/DP-Terverifikasi/K/X/2017

Jam Tangan yang Dipakai Nadal Ini Harganya Rp10 Miliar
Oleh : Redaksi
Rabu | 10-06-2015 | 14:00 WIB
jam tangan nadal.jpg Honda-Batam
Foto: net

BATAMTODAY.COM - MESKI jam tangan yang dipakai petenis Rafael Nadal tidak dihiasi perhiasan dan hanya memakai strap Velcro, jam ini dihargai mahal karena sanggup bertahan di tengah kejamnya permainan tenis. Itulah untungnya seorang petenis memenangkan Perancis Terbuka sembilan kali, prestasi yang hanya dicapai Rafael Nadal. Contohnya, jam tangan seharga $775.000—sekitar Rp10,24 miliar.

Dalam Roland Garros 2015, semua orang ingin tahu apakah kejayaan Nadal akan berakhir kali ini. Namun di antara sesama petenis, jam tangan Nadal buatan perusahaan jam mewah asal Swiss, Richard Mille, mengundang keingintahuan yang sama besarnya.

Kebanyakan petenis setuju jam Nadal itu keren. Yang lainnya ingin tahu bagaimana jam tangan itu—yang dipakai Nadal saat bermain—bertahan di tengah hujan keringat dan pasir serta guncangan badan Nadal ketika berlari, berseluncur di lapangan, dan menjangkau bola.

Jam itu dipakai di tangan kanannya, sembari petenis yang bermain dengan tangan kiri itu meluncurkan backhand dua tangan. Bagaimana Nadal mengayunkan tangan tanpa menggesek jam ke pergelangan atau punggung tangannya?

"(Jamnya) sangat besar!" kata mantan petenis nomor satu dunia Lindsay Davenport, yang kini melatih Madison Keys. "Saya tidak dapat melakukannya".

Nadal, yang telah bermain dengan mengenakan jam tangan sejak 2010, awalnya ragu. "Awalnya ada sedikit transisi, kami harus berupaya menyesuaikan semuanya dengan pergelangan tangan saya," kata Nadal. "Rasanya seperti tidak memakai apa-apa. Ini bagian dari kulit saya."

Kontrak dengan jam tangan sudah umum dilakukan oleh petenis terkenal dunia. Sebagian besar pemain yang mengenakannya ketika bermain biasanya melancarkan backhand dengan satu tangan. Jam dipakai di tangan lainnya agar tidak mengganggu ayunan tangan. Pemain lainnya baru memakai jam setelah pertandingan atau selama upacara penyerahan trofi.

Roger Federer disponsori Rolex. Ia berlatih mengenakan jam, namun tidak saat bertanding. Maria Sharapova meneken kontrak dengan Tag Heuer, sementara Novak Djokovic disponsori Seiko. Serena Williams ternyata sama dengan Nadal: pemain backhand dengan dua tangan dan memakai jam tangan Audemars Piguet ketika bertanding.

Harga jam tangan Nadal mengejutkan beberapa pemain. Jam ini tidak dihiasi perhiasan mahal dan hanya berbobot 20 gram, dengan strap Velcro.

"Kita tidak akan tahu jam ini mahal, kalau hanya melihatnya," kata petenis ganda putra Mike Bryan. Ia dan kembarannya, Bob, mengenakan jam tangan Oakley saat bertanding. Keduanya backhand dengan satu tangan. Mike menunjuk jam tangan Bob. "Anda pasti mengatakan jam itu lebih mahal," katanya.

Keunggulan jam tangan Nadal: Jam dilengkapi mesin kompleks dan sensitif seperti yang ditemukan di arloji berkualitas tinggi, namun dapat bertahan di tengah kejamnya permainan tenis, kotoran, air—dan efek gravitasi—namun tetap menunjukkan waktu yang akurat, kata Nadal.

Jamnya juga terbuat dari karbon dan quartz dengan sekrup titanium. Gelangnya berwarna merah seperti tanah Roland Garros. Menurut Mille dalam situsnya, jam tangan itu akan tetap aktif di tengah kekuatan gravitasi 5.000 G.

"Saya memakainya ketika mandi," kata Nadal. "Anda juga dapat berenang di kolam renang atau di laut." (*)

Sumber: WSJ