Lulus Verifikasi Dewan Pers No.126/DP-Terverifikasi/K/X/2017

Tips Memilih Ikan Asin Sehat Tanpa Bahan Pengawet Formalin
Oleh : Redaksi
Rabu | 01-04-2015 | 12:45 WIB
ikan asin.jpg Honda-Batam
Ilustrasi.

BATAMTODAY.COM - Apakah Anda adalah seseorang yang suka dengan ikan asin? Ikan asin memang merupakan salah satu makanan yang digemari oleh sebagian besar masyarakat Indonesia.

Mengingat saking banyaknya penggemar ikan asin, hampir di semua daerah dan pasar tradisional kita bisa dengan mudah menjumpai ikan satu ini. Tapi sayang, saat ini banyak produsen ikan asin nakal yang menggunakan bahan kimia formalin agar ikan lebih awet dan terlihat lebih menarik. 

Seperti yang kita tahu, formalin merupakan salah satu bahan kimia yang sangat berbahaya bagi kesehatan tubuh. Ketika formalin masuk ke dalam tubuh manusia, hal ini bisa memicu beragam penyakit dan sangat mengganggu kesehatan. Agar tubuh tetap sehat saat mengkonsumsi ikan asin, pastikan bahwa Anda memilih dan membeli ikan asin yang sehat tanpa bahan pengawet formalin di dalamnya. Dan inilah beberapa tips agar Anda tidak salah memilih dan membeli ikan asin.

Aroma
Ikan asin yang tidak mengandung bahan pengawet cenderung memiliki aroma khas yang kurang sedap. Saat membeli ikan asin, pastikan bahwa ikan asin tersebut masih memiliki aroma khas tersebut. Ikan asin yang mengandung bahan pengawet formalin biasanya tidak memiliki aroma khas ini.

Tekstur Daging Ikan
Pada ikan asin yang bebas pengawet, biasanya ditandai dengan tekstur daging yang mudah rusak atau lebih lunak. Pilihlah ikan asin jenis ini. Hindari memilih ikan asin yang memiliki daging alot dan keras. Ikan asin dengan tekstur alot dan keras tidak jarang mengandung formalin dan bahan kimia lain yang berbahaya.

Warna Ikan Asin
Untuk ikan asin yang tidak mengandung bahan kimia biasanya memiliki warna yang tidak menarik dan cenderung lebih gelap kecoklatan atau bahkan cenderung hitam. Ikan asin yang memiliki warna normal ini adalah ikan asin sehat tanpa bahan pengawet. Perlu Anda tahu, pada ikan asin yang memiliki warna bersih dan putih, selain mengandung formalin ikan asin ini juga mengandung pemutih. Jadi, saat membeli ikan asin perhatikan selalu warna ikan asin.

Daya Tahan Ikan
Ikan asin tanpa bahan pengawet biasanya memiliki daya tahan tidak lebih dari 1 sampai 2 bulan. Ketika ikan disimpan dalam waktu yang lama namun tidak rusak dan teksturnya tetap, bisa jadi hal ini menunjukkan bahwa ikan tersebut mengandung formalin. Usahakan untuk memastikan ikan asin yang dijual pedagang adalah ikan asin baru.

Lalat
Saat membeli ikan asin, lihat adakah lalat yang menghinggapi ikan asin tersebut. Jika ada lalat yang menghinggapinya, hal ini bisa menunjukkan bahwa ikan asin tersebut bebas bahan pengawet. Pada dasarnya, lalat tidak akan mau makanan yang mengandung bahan kimia.

Sumber: Vemale.com