Lulus Verifikasi Dewan Pers No.126/DP-Terverifikasi/K/X/2017

Dijamin Tidak Dipungut Biaya

Polda Kepri Permudah Pemuda Pulau Terluar Masuk Polri
Oleh : Hadli
Senin | 30-03-2015 | 18:29 WIB
karo_SDM_(2).jpg Honda-Batam
Kepala Biro Sumber Daya Kepolisian Daerah Kepulauan Riau (Kepri), Komisaris Besar Polisi Susetio Cahyadi. (Foto: ist)

BATAMTODAY.COM, Batam - Kepala Biro Sumber Daya Kepolisian Daerah Kepulauan Riau (Kepri), Komisaris Besar Polisi Susetio Cahyadi, berjanji memberikan kemudahan bagi pemuda dan pemudi pesisir di seluruh Kepulauan Riau, khususnya pulau terluar, untuk dididik menjadi anggota Polri tingkat Akpol, brigadir dan tantama.

"Kita ingin permudah dan pemudi dari pulau terluar yang ada di Kepri mendapatkan hak menjadi polisi. Untuk itu, kita sudah intruksikan Kapolsek dan Babin Kamtibnas termasuk peran aktif kecamatan setempat menyediakan SDM dari pulau terluar," ujarnya kepada BATAMTODAY.COM, Senin (30/3/2015).

Dia menjelaskan, tujuan merekrut putra dan putri berprestasi yang bersedia mengabdi menjadi anggota Polri dari pulau terluar selain mengenal wilayah, putra-putri ini dapat menjaga daerahnya sendiri.

"Sekaligus kita menghilangkan adanya paradigma masyarakat selama ini bahwa masuk Polri itu bayar. Saya tekankan, tidak ada biaya masuk Polri. Hal ini butuh komitmen dari saya dan teman-teman pers yang dapat menyampaikan hal ini kepada semua publik," jelasnya.

Susetio menambahkan, Polda Kepri sudah berkoordinasi dengan Kepala Badan Pengelolaan Perbatasan Provinsi Kepri agar dapat membantu mensosialisasikan langsung ke lapangan karena badan itu memiliki anggaran untuk itu.

"Saya menjamin bebas biaya, dan juga kita menjamin proses proses rekrut itu bersih, akuntabel dan tranparans," terangnya.

Ia mengatakan, hasil akhir penerimaan Polri tetap berada di Mabes Polri. Polda, khusnya Polda Kepri hanya sebagai pelaksana. "Dengan demikian, kita berharap penerimaan Polri secara bersih dapat membina anggota yang humanis dan akan melahirkan polisi-polisi yang bermental baik, siap melayani masyarakat," katanya.

Polda Kepri, lanjutnya, telah menyaipkan pos pelayanan penerimaan Akpol, brigadir dan tantama. Untuk Sekolah Inspektur Sumber Sarjana tahun 2015 ini sudah dibuka dan ditutup (22 Februari hingga 9 Maret). Sedangkan untuk Akpol, brigadir dan tamtama dalam waktu dekat ini akan dibuka.

"Untuk lebih jelasnya lagi, khususnya putra dan putri pulau terluar dapat mengakses informasi melalui www.penerimaan.polri.go.id serta akun Facebook kami, Dalpres, dan BBM 52105925," tutupnya. (*)

Editor: Roelan