Lulus Verifikasi Dewan Pers No.126/DP-Terverifikasi/K/X/2017

Timbangan Digondol Maling, Warga Seilekop Tak Jadi Ambil Raskin
Oleh : Gabriel P. Sara
Rabu | 04-03-2015 | 13:39 WIB
timbangan-raskin1.jpg Honda-Batam
Masni sambil menenteng karung meninggalkan Kantor Kelurahan Seilekop lantaran tak bisa mengambil jatah raskin akibat timbangan yang digondol maling.

BATAMTODAY.COM, Batam - Sejumlah warga Seilekop terpaksa menunda pengambilan jatah beras miskin lantaran timbangan yang biasa dipergunakan ikut digondol maling yang menyatroni kantor lurah setempat pada Rabu (4/3/2015) dini hari.

Seperti Masni, warga RT.02/RW.05 Kelurahan Seilekop menuturkan dia terpaksa kembali lagi ke rumah lantaran pengambilan raskin untuk hari ini dihentikan sementara.

"Katanya kantor kemalingan, ya terpaksa kami pulang. Ini kan musibah, mau gimana lagi," ujar Masni. (Baca: Maling Bobol Kantor Lurah Seilekop)

Bersama sejumlah warga lainnya, Masni memahami kondisi ini dan kepada dirinya diberitahukan bahwa pengambilan raskin diupayakan di esok hari.

Sementara, Lanaja, Lurah Seilekop membenarkan penundaan pengambilan raskin itu sambil menunggu adanya timbangan lagi. "Sementara saja, besok pengambilan beras bisa dilakukan," kata dia.

Seperti diketahui, Kantor Kelurahan Sei Lekop, Kecamatan Sagulung dibobol maling pada Rabu (4/3/2015) dini hari. Maling yang menjebol jendela itu menggondol dua unit komputer merk Lenovo dan Acer, timbangan beras raskin ukuran 100 kg, beras raskin satu karung isi 50 kilogram.

Editor: Dodo