Lulus Verifikasi Dewan Pers No.126/DP-Terverifikasi/K/X/2017

Blackout, Listrik di Hampir Seluruh Wilayah Tanjungpinang Padam Beberapa Jam
Oleh : Habibi
Sabtu | 28-02-2015 | 17:34 WIB
ilustrasi padam.jpg Honda-Batam
Foto ilustrasi/net

BATAMTODAY.COM, Tanjungpinang - PT PLN Cabang Tanjungpinang kembali melakukan pemadaman listrik hampir di seluruh wilayah Kota Tanjungpinang secara bergilir beberapa hari ini. Pemadaman tersebut berlangsung cukup lama, yaitu 1-3 jam.

Bahkan, warga jalan Transito, Debi Kurniawan, mengaku listrik di kawasan tersebut padam kurang lebih delapan jam. Hal itu tentunya menghambat pekerjaan.

"Hari ini listrik padam dari pukul 09.00 WIB sampai sekarang pukul 17.00 WIB. Kasihan anak-anak kegerahan. Tidak ada yang bisa dilakukan," ujar Debi, Sabtu (28/2/2015).

Pantauan BATAMTODAY.COM di lapangan, hari ini selain Jalan Transito pemadaman listrik juga terjadi di Jalan Pemuda dan Wiratno. Warga Km9 yang dihubungi juga mengaku hari ini di kawasan tersebut juga terjadi pemadaman listrik.

Sementara itu Asisten Manejer Jaringan PLN Tanjungpinang, Delvi, mengatakan, pemadaman yang terjadi hari ini dikarenakan blackout. Namun, pihaknya belum mengeluarkan jadwal pemadaman listrik meskipun kegiatan tersebut kerap kali terjadi beberapa hari belakangan ini.

"Hari ini kita memang mengalami gangguan, jaringan terjadi blackout. Sampai saat ini masih dalam pemulihan kembali," katanya.

Delvi memperkirakan, sistem akan normal kembali pada sore atau malam hari. Dia juga mengaku bahwa setelah perbaikan tersebut tidak akan ada pemadaman bergilir lagi.

"Kami perkirakan kalau tidak ada kendala sore ini sistem dapat normal kembali, dan tidak ada pemadaman bergilir karena defisit daya," ujarnya.

Dikatakannya, PLN saat ini mengalami defisit sebesar 4 MW. Sedangkan daya mampu yang ada sebesar 54 MW. Dalam tahun ini, kata dia, pihaknya mencatat telah mengalami dua kali blackout

Sementara pemadaman di hari sebelumnya, dikatakannya disebabkan ada pekerjaan pemasangan tiang dan kawat pengaman petir. (*)

Editor: Roelan