Lulus Verifikasi Dewan Pers No.126/DP-Terverifikasi/K/X/2017

Tabrakan Beruntun di Simpang Kabil, Tiga Kendaraan Roda Empat Remuk
Oleh : Gabriel P Sara
Selasa | 17-02-2015 | 18:35 WIB
angkot_batam_remuk.jpg Honda-Batam
Kondisi angkutan kota yang rusak parah. (Foto: Gabriel P Sara/BATAMTODAY.COM)

BATAMTODAY.COM, Batam - Tiga unit kendaraan roda empat remuk akibat kecelakaan beruntun yang terjadi di depan Kepri Mall, Simpang Kabil, Selasa (17/2/2015) sore. Kecelakaann itu melibat,an Honda Jazz warna biru BP 1802 NA, truk pengangkut pasir warna hijau bernomor polisi BR 9280 DF, serta minbus angkutan kota (bimbar) trayek Tanjunguncang, Batam Center dan Jodoh bernomor polisi BR 7531 DU.

Untung saja dalam kecelakaan beruntun tersebut tidak ada korban jiwa.

Pantauan di lokasi kejadian, ketiga kendaraan yang terlibat dalam kecelakaan beruntun itu terlihat rusak parah. Namu baik penumpan bimbar maupun pengendara Honda jazz itu terlihat trauma atas kecelakaan tersebut.

Marihot Sihombing, sopir bimbar, mengatakan, sebelum tabrakan, posisi truk pengangkut pasir yang disopiri Dede Rukmana itu berada tepat di depan bimbar yang ia kendarai. Sementara mobil Honda Jazz yang dikemudikan Kurniawati berada di bagian kiri samping truk itu.

Tiba-tiba saja mobil Honda Jazz itu berpindah ke jalur kanan. Karena kondisi saat itu banyak kendaraan yang melintas, Honda Jazz itu nyaris menabrak truk.

"Truk itu menghindar, lalu bagian belakang sebelah kanan bodi truk itu bentur dengan bimbar saya bagian depan kiri. Terus gagang penutup pintu truk itu tergaet di bodi bimbar lalu menarik bimbar saya sampai bagian pintu kiri sampai putus. Lalu bertabrakan," papar Marihot di lokasi kejadian.

Marihot menambahkan, karena posisi badan bimbar dengan truk tak bisa terlepas, ia pun tidak bisa mengendalikan bimbar tersebut sehingga kecelakaan tidak bisa dihindari. Beruntung kendaraan lain yang berada di belakang bimbar, truk dan Honda Jazz itu bisa terkendali, sehingga kecelakaan tersebut hanya melibatkan tiga kendaraan tersebut.

"Ngggak bisa dikendalikan mobil saya waktu ditarik truk itu. Jadi, truk itu menghindar agar tidak tabrak Honda Jazz. Malah mobilku yang ditarik sampai pintu bagian kiri depan putus. Terus saya nggak bisa kendalikan lagi mobilnya. Mobil saya langsung menghantam Honda Jazz itu. Hanya nasib untuk sajalah tidak ada korban jiwa," katanya.

Namun, kecelakaan tiga kendaraan itu juga nyaris mencelakaan kendaraan lain. Sebuah trailer BP 9020 FU yang berada di belakang bimbar juga nyaris menubruk. Beruntung bisa mengelak ke luar jalur jalan.

Kecelakaan beruntun itu menyebabkan macet panjang di Simpang kabil atau tepatnya di depan Kepri Mall. Sementara itu truk dan Honda Jazz langsung dibawa ke Mapolresta Barelang. Sedangkan Bimbar terpaksa diderek menuju ke lokasi yang sama. (*)

Editor: Roelan