Lulus Verifikasi Dewan Pers No.126/DP-Terverifikasi/K/X/2017

Keluarga Bantah Pernyataan Polisi

Mahasiswa UI Asal Batam yang Hilang Belum Diketemukan
Oleh : Romi Chandra
Rabu | 04-02-2015 | 12:46 WIB
danny_purba.jpg Honda-Batam
Danny Purba berfoto bersama keluarga. Mahasiswa UI asal Batam ini dinyatakan keluarganya belum kembali ke rumah. (Foto: dokumen/BATAMTODAY.COM)

BATAMTODAY.COM, Batam - Mahasiswa jurusan Sastra Arab Universitas Indonesia (UI), Danny Asri Fajar (21), dikabarkan sudah pulang ke rumahnya di Batam. Hal itu dikatakan oleh Kapolresta Depok, Komisaris Besar Ahmad Subarkah beberapa waktu lalu.

Namun pihak keluarga Danny membantah keras dan menyayangkan keterangan dari orang nomor satu di Mapolresta Depok tersebut. Pasalnya, hingga kini Danny belum pulang atau ditemukan sama sekali.

"Apa dasar Kapolresta Depok mengatakan seperti itu? Kalau sudah pulang, tentunya kami sudah bertemu dengan Danny. Tapi sampai sekarang kami tidak bertemu dengannya," kata Asrar Purba (45), ayah Danny saat dihubungi pewarta, Rabu (4/2/2015) pagi.

Bahkan lanjutnya, saat ia bersama istrinya mendatangi Mapolresta Depok untuk menanyakan sejauh mana perkembangan proses penyelidikan terhadap anaknya, malah polisi mengatakan saat ini tengah sibuk merazia preman.

"Sampai sekarang belum ada kejelasan dari polisi sejauh mana perkembangan penyelidikan. Tahu-tahu beredar di media yang mengatakan Danny sudah kembali. Yang memberi keterangan di media itu juga Kapolres. Jujur kami sangat kecewa dengan berita itu. Sedangkan saat saya tanya ke penyidiknya, namanya Pak Kukuh, katanya polisi sedang sibuk penindakan premanisme," tuturnya.

Berita sebelumnya, Danny Asri Fajar (21), mahasiswa semester tujuh jurusan Sastra Arab Universitas Indonesia (UI) dikabarkan menghilang beberapa waktu lalu. Pasca menghilangnya, beragam kabar miring beredar di media, bahkan termasuk isu Danny menghilang masuk aliran sesat. Kejadian tersebut sudah dilaporkan pihak keluarga Danny di Mapolresta Depok.

Editor: Dodo