Lulus Verifikasi Dewan Pers No.126/DP-Terverifikasi/K/X/2017

Kolam Renang Marbella Residence Turut Disegel, Anak-anak Tak Bisa Berenang
Oleh : Hadli
Senin | 19-01-2015 | 08:01 WIB
Warga_marbela_saat_menyegel_developer.jpg Honda-Batam
Warga Marbella saat menyegel kantor pengembang perumahan, Sabtu (17/1/2015). (Foto: dok/BATAMTODAY.COM)

BATAMTODAY.COM, Batam - Penyegelan gedung pengembang Perumahan Marbella Residence, Kelurahan Belian, Kecamatan Batam Kota, yang dikelola PT Putra Tangkas oleh ratusan masyarakat setempat pada Sabtu (17/1/2014) pagi kemarin disayangkan warga sekitar. Kolam renang Club House di belakang kantor pemasaran PT Putra Tangkas yang biasa dipakai berenang oleh anak-anak saat hari libur, juga turut disegel.

"Biasanya kalau libur kayak hari Minggu ini kami berenang di sini. Tapi hari ini nggak bisa berenang karena ditutup (disegel, red)," kata Rajak (9), warga Botania dengan kawan-kawannya di sekitar lokasi, Minggu (17/1/2015) pagi.

Pantauan BATAMTODAY.COM, sejumlah warga berbalik setelah mengantarkan anaknya untuk berenang ke kolam renang yang berada di depan gerbang Perumahan Marbella Residence itu. Warga pun terpaksa menggunakan fasilitas kolam renang umum lainnya yang berada di sekitar Kelurahan Belian.

Diberitakan sebelumnya, ratusan warga dari  RT01, RT02, RT03, RT04 lingkungan RW036 menuntut sejumlah fasilitas hingga kenyamanan yang sudah hitungan tahun diabaikan pengembang, termasuk masalah sampah dan banjir, hingga lemahnya keamanan yang kerap diresahkan.

"Developer hanya janji-janji kepada warga dari lima tahun lalu di mana banjir saat hujan, sering kemalingan dengan sekuriti terbatas, pedagang dadakan. Pokoknya warga sudah gerah terhadap perusahaan. Makanya kami segel kantornya sampai seluruh tuntutan kami dipenuhi, " kata Agus, Ketua RT 03 di lokasi.

Ia mengatakan, sudah beberapa kali mengadakan pertemuan membahas keresahan warga selama ini. Terakhir, tambahnya, rapat bersama warga dan tokoh masyarakat setempat pada Jumat 26 September 2014 malam di gedung Posyandu Perumahan Marbella Risidence, managemen PT Putra Tangkas juga tidak bersedia hadir, kecuali pengelola lingkungan. (*)

Editor: Roelan