Lulus Verifikasi Dewan Pers No.126/DP-Terverifikasi/K/X/2017

Larikan Siswi SMP, Kamal Dilaporkan ke Polisi
Oleh : Gokli
Sabtu | 01-11-2014 | 15:46 WIB
polsek_batuaji.jpg Honda-Batam
Mapolsek Batuaji.

BATAMTODAY.COM, Batam - Seman Salam, warga Pulau Jalo ditemani beberapa rekannya mendatangi Mapolsek Batuaji. Mereka melaporkan seorang pria bernama Kamal karena melarikan seorang gadis yang masih duduk di bangku kelas IX SMP berinsial Nh (15), Sabtu (1/11/2014) siang.

"Anak saya dilarikan pria berumur," ujar Seman, ditemui di Mapolsek Batuaji.

Dikatakan Seman, Nh kabur bersama Kamal sudah 24 jam lebih. Sebelum meninggalkan rumah, Nh masih sempat dilihatnya berkemas-kemas di rumah, hanya saja saat itu Seman tak menyangka Nh nekat kabur bersama pria berumur.

"Saya gak nyangka Nuh akan kabur bersama Kamal. Kemarin memang beres-beres baju," kata dia.

Keluarga yang melakukan pencarian, kata Seman mendapat informasi Nh dan Kamal berada di Karimun. Tak lama setelah membuat laporan, Seman mendapat informasi Nh dan Kamal sudah diamankan di Karimun oleh Kepolisian Kawasan Pelabuhan (KKP) setempat.

"Ini barusan dapat informasi Nh dan Kamal sudah ditangkap di Karimun," katanya.

Berdasarkan laporan Seman dan informasi penangkapan itu, Kapolsek Batuaji Kompol Zaenal Arifin langsung melakukan berkoordinasi dengan pihak KKP Tanjungbalai Karimun. Setelah informasi itu dikroscek, Zaenal memerintahkan anggotanya untuk melakukan penjemputan.

"Saya sudah berkoordinasi dengan KKP Tanjungbalai Karimun. Anggota sudah bergerak untuk melakukan penjemputan," kata Zaenal, membenarkan.

Editor: Dodo