Lulus Verifikasi Dewan Pers No.126/DP-Terverifikasi/K/X/2017

Wah, Pemenggalan Kepala Kura-kura Jadi Acara 'MasterChef' di TV Vietnam
Oleh : Redaksi
Sabtu | 25-10-2014 | 11:46 WIB
masterchef_vietnam.jpg Honda-Batam
Acara 'MasterChef' di TV Vietnam yang menayangkan aksi pemenggalan kepala kura-kura. (Foto: MaserChef Vietnam)

BATAMTODAY.COM - SEBUAH acara kuliner yang ditayangkan di salah satu stasiun televisi di Vietnam didera kritik tajam dari pemerhati hewan. Dalam acara bernama Vua Dau Dep, versi Vietnam dari reality show di US "MasterChef" itu dikritik habis-habisan karena menayangkan aksi pemenggalan kepala kura-kura -beberapa di-zoom.

Salah seorang kontestan, Khanh Phuong, 21, ditampilkan memotong kepala kura-kura dalam episode ke-10 dari musim kedua pada bulan lalu, seperti yang dilansir situs berita di Vietnam, news.vn.

VTV3, saluran hiburan dari VTV, telah mengakui membuat kesalahan dengan tidak menyensor rekaman pemenggalan tersebut. "Kami bertanggung jawab penuh atas insiden ini. Ini sebuah kesalahan dibuat dalam proses sensor gambar kami," aku Lai Van Sam, kepala olahraga, hiburan, dan desk informasi ekonomi VTV3.
 
"Bahwa gambar seharusnya tidak ditayangkan di TV," katanya seperti dikutip news.vn.

BHD Multimedia Company, sebuah perusahaan Vietnam yang membeli hak untuk pertunjukan bersama dengan VTV3, telah diminta untuk meyunting gambar grafis ini untuk jadwal penayangan ulang.

Namun, dalam sebuah klip dari pemenggalan kepala kura-kura itu telah diposting di YouTube menunjukkan bahwa pada kategori tantangan keterampilan, Phuong terlihat canggung ketika berhadapan dengan kura-kura karena reptil itu berulang kali menyembunyikan kepalanya.

Video tayangan itu juga memperlihatkan kontestan lain yang memenggal kepala kura-kura. (*)

Editor: Roelan