Lulus Verifikasi Dewan Pers No.126/DP-Terverifikasi/K/X/2017

Apple Luncurkan iPad Super Tipis
Oleh : Redaksi
Jum'at | 17-10-2014 | 10:17 WIB
IPad_tipis.jpg Honda-Batam
iPad Air 2 yang baru diluncurkan Apple. (Foto: BBC).

BATAMTODAY.COM - Apple telah mengumumkan versi baru komputer tablet mereka, iPad Air 2 yang diklaim sebagai yang paling tipis di pasar.


Tebal produk baru itu adalah 6,1 mm dan juga memiliki sensor sidik jari Touch ID, yang memungkinkan layar ini diaktifkan dengan menempelkan jari. Touch ID juga bisa berfungsi sebagai pengganti kata sandi.

Layarnya memiliki lapisan antirefleksi untuk pertama kalinya dan A8X, versi prosesor yang lebih cepat dan sudah digunakan di iPhone terbaru. Namun analis mempertanyakan apakah peningkatan kualitas ini cukup untuk menaikkan penjualan iPad. 

Versi yang lebih baru dari tablet mini Apple yaitu iPad Mini 3 juga diumumkan. Seperti kakaknya, tablet itu memiliki komponen pengenalan sidik jari. Namun juga menggunakan prosesor A7 yang lebih tua dan kamera belakang dengan resolusi rendah.

Sumber: BBC