Lulus Verifikasi Dewan Pers No.126/DP-Terverifikasi/K/X/2017

Kantor WOM Finance Batam Terbakar
Oleh : Romi Chandra
Selasa | 30-09-2014 | 15:27 WIB
wom finance batam terbakar.jpg Honda-Batam
Kantor WOM Finance di Seipanas, Batam, yang terbakar tadi pagi. (Foto: Romi Chandra/BATAMTODAY.COM)

BATAMTODAY.COM, Batam - Warga Seipanas dihebohkan terbakarnya salah satu kantor jasa pembiayaan, WOM Finance yang berada di komplek ruko Bintang Mas Blok D nomor 2 dan 3, Seipanas, Selasa (30/9/2014) pagi. Tidak ada korban jiwa, namun si jago merah melalap habis lantai satu gedung tersebut.

Kebakaran tersebut diketahui oleh Hadi, office boy (OB) WOM Finance ketika hendak masuk kerja pagi tadi. Ia mendapati api sudah besar dan kepulan asap memenuhi ruangan.

Tanpa pikir panjang, ia langsung mengendarai sepeda motornya menuju kantor Penanggulangan Bahaya Kebakaran (PBK) yang berada tidak jauh dari lokasi. "Saya tahunya pas mau masuk kerja. Pas pintu dibuka, api sudah besar dan asap mengepul. Melihat itu saya panik dan langsung pergi pakai motor ke kantor pemadam kebakaran Seipanas," kata Hadi di lokasi.

Api berhasil dipadamkan setelah dua unit mobil pemadam kebakaran datang ke lokasi. Beruntung api tak menyambar ke tempat ruangan penyimpanan sepeda motor dan brankas BPKB serta lantai dua gedung tersebut.

Kebakaran tersebut di duga berasal dari arus pendek. Pasalnya, salah satu customer service WOM Finace, Kartika, mengaku mencium bau  korsleting dari kabel yang berada di bawah mejanya sebelum pulang kerja, Sabtu (27/9/2014) lalu.

"Saya sempat mencium bau hangus pada kabel di bawah meja saya. Senin kemarin masih kecium baunya. Saya sudah sampaikan ke IT, tapi belum diperbaiki," kata Kartika.

Sementara itu, petugas kepolisian Polsek Batamkota langsung turun untuk melakukan olah TKP dan memasangi garis polisi (police line) di sekitar lokasi kebakaran.

Kapolsek Batamkota, AKP Yoga Buana Dipta Ilafi, setelah melakukan olah TKP di lokasi mengatakan, dugaan awal kebakaran akibat arus pendek dari kabel komputer di bawah meja customer service.

"Kerugian berapa belum bisa kita taksir. Yang terbakar lantai satu gedung. Api diduga memang dari kabel komputer tempat customer service. Akan kita selidiki lebih lanjut penyebab dan berapa kerugiannya," kata Yoga singkat. (*)

Editor: Roelan