Lulus Verifikasi Dewan Pers No.126/DP-Terverifikasi/K/X/2017

Tingkat Hunian Hotel Goodway Batam Meningkat Dua Kali Lipat
Oleh : Redaksi
Sabtu | 05-07-2014 | 10:18 WIB
BUKBER GOODWAY.jpg Honda-Batam
Chris De Silva, General Manager Hotel Goodway Batam menyerahkan bantuan kepada pengelola panti asuhan di Batam. (FotoL Istimewa).


BATAMTODAY.COM, Batam - Tingkat hunian di Hotel Goodway, Batam mengalami peningkatan hingga dua kali lipat dalam delapan bulan terkhir. Peningkatan itu bisa terlihat setiap akhir pekan.

Chris De Silva, General Manager Hotel Goodway Batam mengungkapkan tingkat hunian pada akhir pekan bisa mencapai lebih dari 200 kamar. Hotel ini memiliki 268 kamar dan suite.

"Ini merupakan capaian yang membanggakan dan hasil kerja keras seluruh tim," kata Chris saat berbuka bersama dengan anak panti asuhan Yayasan Al Muta'lim dan Yayasan Al Muhajirin di Batam, Jumat (4/7/2014) sore.

Pria yang baru delapan bulan memimpin Hotel Goodway Batam ini menuturkan berbagai inovasi terus dia lakukan bersama seluruh tim. Di antaranya, pembenahan fasilitas dan layanan maupun bekerjasama dengan agen perjalanan.

Hasil yang didapat adalah peningkatan tingkat hunian dan tentunya juga berimbas pada pendapatan hotel. Diyakini, ini merupakan capaian paling positif sejak dirinya memimpin Hotel Goodway Batam, bahkan raihan hotel tersebut dalam 15 tahun terakhir.

"Kami juga menyediakan berbagai menu kuliner yang tidak bisa konsumen dapatkan di hotel lain. Ini yang menjadi andalan kami," kata dia.

Sajian kuliner ini juga dipadu dengan program Nonton Bareng Piala Dunia 2014 yang disebutnya mampu mendatangkan pemasukan signifikan.

Dia juga merencanakan akan meluncurkan program baru Afternoon Tea, Romantic Dinning dan Poolside BBQ Party yang akan diluncurkan usai Lebaran nanti.

Editor: Dodo