Lulus Verifikasi Dewan Pers No.126/DP-Terverifikasi/K/X/2017

Barcelona Angkat Luis Enrique sebagai Manajer
Oleh : Redaksi
Selasa | 20-05-2014 | 13:50 WIB
Luis-Enrique-007.jpg Honda-Batam
Luis Enrique. (Foto: The Guardian)


BATAMTODAY.COM - Barcelona mengangkat Luis Enrique sebagai pelatih baru dengan kontrak selama dua tahun. Mantan pelatih Barcelona berusia 44 tahun yang menjadi manajer tim B klub itu antara 2008 dan 2011, sebelumnya adalah manajer Celta Vigo dan pernah melatih AS Roma selama semusim.

Manajer sebelumnya Gerardo Martino mengundurkan diri setelah Barcelona hanya duduk di posisi kedua di La Liga, di bawah Atletico Madrid.

Direktur olahraga Andoni Zubizarreta merekomendasikan Enrique untuk menggantikan Martino. Martino menggantikan Tito Vilanova yang meninggal akibat kanker tenggorokan. Namun kontrak dua tahunnya diakhiri oleh kedua belah pihak.

Diangkatnya Enrique sudah banyak diperkirakan sebelumnya karena ia memiliki kaitan kuat dengan Barcelona setelah keberhasilan dalam memimpin tim B.

Enrique sempat melatih klub Serie A Italia, Roma selama satu musim.

Sebagai pemain, dia bermain sebagai gelandang penyerang dan tampil 300 kali untuk Barca pada 1996-2004 termasuk dua tahun menjadi kapten.

Sumber: BBC