Lulus Verifikasi Dewan Pers No.126/DP-Terverifikasi/K/X/2017

Tak Tahan Sering Diejek, Pria di Kijang Ini Tikam Rekan Kerjanya Hingga Tewas
Oleh : Harjo
Kamis | 27-03-2014 | 17:42 WIB
AKP_Suhardi_Heri_Heryanto_(1).JPG Honda-Batam
Kasat Reskrim Polres Bintan, AKP Suhardi Heri Heryanto.

BATAMTODAY.COM, Tanjunguban - Diduga karena sakit hati sering diejek, Yudi (20), warga Barek Motor Kijang, Bintan Timur, menikam rekan kerjanya, La Datu (22), hingga tewas di Pasar Ikan Barek Motor, Kelurahan Kijang Kota, Kecamatan Bintan Timur, Kamis (27/3/2014) dini hari sekitar pukul 01.30 WIB.

"Dugaan sementara, aksi itu dilakukan Yudi karena sakit hati dengan La Datu," kata Kasat Reskrim Polres Bintan, AKP Suhardi Heri Heryanto, kepada BATAMTODAY.COM, Kamis (27/3/2014).

Dia menuturkan, kasus pembunuhan tersebut diketahui setelah rekan korban, La Eje dan La Muli, datang ke Mapolsek Bintan Timur dan melaporkan bahwa telah terjadi kasus pembunuhan di dermaga KUD Pasar Ikan Barek Motor.

Kemudian, dari pengkuan tersangka, diketahui kasus pembunuhan tersebut terjadi karena tersangka merasa tidak tahan karena sering diejek oleh korban, dan dianggap terlalu mencari muka dengan atasannya (tekong) atau nahkoda kapal di tempatnya bekerja.

"Tersangka tidak bisa menahan atas ejekan itu sehingga langsung menikam korban dengan sebilah pisau pada bagian perut sebelah kiri dan punggung, yang mengakibatkan korban langsung tumbang bersimbah darah hingga tewas," ungkap Suhardi.

Hingga saat ini, tersangka sudah diamankan dan langsung ditahan di sel tahanan Polsek Bintan Timur. (*)

Editor: Roelan