Lulus Verifikasi Dewan Pers No.126/DP-Terverifikasi/K/X/2017

Wenger Siap Hadapi Pertandingan ke-1.000
Oleh : Redaksi
Sabtu | 22-03-2014 | 11:16 WIB
Arsene-Wenger.jpg Honda-Batam
Manajer Arsenal Arsene Wenger. (Foto: wikipedia)

BATAMTODAY.COM - Manajer Arsenal Arsene Wenger mengatakan pertandingan ke-1.000 sebagai bos klub itu akan menjadi "pertandingan terbesar sepanjang musim" ketika Arsenal bertandang ke Chelsea Sabtu ini (22/3/2014).

Saat ini Arsenal tertinggal empat poin dari pemimpin klasemen Liga Primer Chelsea. Gelar juara kemungkinan diperebutkan oleh empat tim.

"Hal yang sangat menarik adalah ada Manchester City, Chelsea, Liverpool dan Arsenal, dan itu belum pernah terjadi selama bertahun-tahun," kata pelatih asal Prancis ini.

Pertandingan melawan Chelsea merupakan pertandingan Wenger ke-1000 sejak ia memimpin Arsenal pada 1996.

Ia menyebut angka itu sebagai "keistimewaan" dan menyatakan keyakinan paceklik trofi akan segera berakhir.

"Periode selanjutnya adalah mempersembahkan trofi-trofi dan berkompetisi dengan semua klub di papan atas. Kami mempunyai pemain-pemain hebat, jadi saya yakin kami bisa menggondol trofi," tutur Wenger, 64.

Bos Chelsea Jose Mourinho merupakan salah seorang kritikus Wenger dan kedua pelatih akan bertemu untuk kali pertama sejak pelatih asal Portugis itu menyebut Wenger sebagai "spesialis kegagalan" awal musim.

"Ini pertandingan Arsenal melawan Chelsea, bukan antara saya melawan dia (Wenger)," kata Mourinho.

Sumber: BBC