Lulus Verifikasi Dewan Pers No.126/DP-Terverifikasi/K/X/2017

Diakui, Semua Sekolah di Tanjungpinang Belum Penuhi Standar Pelayanan Minimal
Oleh : Habibi
Senin | 30-12-2013 | 17:17 WIB
P1200410.JPG Honda-Batam
Kepala Dinas Pendidikan dan Kebudayaan Kota Tanjungpinang, Dadang.

BATAMTODAY.COM, Tanjungpinang - Kepala Dinas Pendidikan dan Kebudayaan Kota Tanjungpinang, Dadang, mengakui sekolah-sekolah di Tanjungpinang belum ada yang memenuhi standar pelayanan minimal (SPM). Kendati demikian, pihaknya masih berupaya menuntaskan SPM itu pada 2014.

"Pada tahun 2013 ini kita gencar mengejar target itu, karena banyak bantuan dari APBD dan APBN yang terserap di Kota Tanjungpinang. Untuk APPBN saja kita mendapatkan 18 ruang kelas baru dan dua unit perpustakaan juga mebeler. Belum lagi dari pemerintah daerah. Namun memang belum mencapai target (SPM)," ujar Dadang saat dihubungi, Senin (30/12/2013). 

Menurut dia, tahun ini lebih baik daripada tahun-tahun sebelumnya. Namun mengenai persentase, Dadang tidak berani menyebutkan. Hal tersebut dikarenakan progres pada tahun 2013 belum tercatat sepenuhnya. 

"Penyempurnaan dan mencapai SPM adalah target semua daerah, dan kita juga sangat fokus dalam hal ini. Akan tetapi kita masih berusaha dan akan terus bekerja semaksimal mungkin agar SPM tercapai di Tanjungpinang pada tahun depan," kata Dadang. 

Ketiaka ditanya jika tidak tercapai, Dadang hanya menjawab akan mencari solusi dan jalan keluar mengapa hal tersebut tidak tercapai. (*)

Editor: Dodo