Lulus Verifikasi Dewan Pers No.126/DP-Terverifikasi/K/X/2017

Atasi Kemacetan dan Parkir Liar, Tanjungpinang Butuh Manajemen Khusus Lalu Lintas
Oleh : Agus Hariyanto
Kamis | 26-12-2013 | 14:45 WIB
jalan_merdeka_tanjungpinang.jpg Honda-Batam
Kondisi Jalan Merdeka Tanjungpinang yang dipenuhi parkir kendaraan sehingga menghabiskan badan jalan.

BATAMTODAY.COM, Tanjungpinang - Kemacetan sudah menjadi pemandangan sehari-hari di Tanjungpinang. Pada jam dan lokasi tertentu hampir selalu macet akibat tingginya frekuensi arus kendaraan. Karena itu, Kapolres Tanjungpinang, AKBP Patar Gunawan, mengatakan, Tanjungpinang butuh manajemen dan tim khusus untuk mengatasi kemacetan serta menertibkan perpakiran.

"Saya rasa Tanjungpinang butuh manajemen khusus lalu lintas untuk menata wajah Tanjungpinang ke arah yang lebih baik. Dengan manejemen khusus ini nantinya bisa dibentuk tim gabungan yang terdiri TNI, Polri, Dishub, Satpol PP dan Dinas Tata Kota," kata Kapolres kepada BATAMTODAY.COM, Kamis (26/12/2013), menyikapi ancaman kemacetan dan parkir liar di Tanjungpinang yang kian rumit ditangani.

Kapolres mengakui sudah ada UU Nomor 22 Tahun 2009 yang mengatur mengenai lalu lintas. Namun, katanya, harus ada tim khusus yang mengatur masalah kemacetan, termasuk mengatasi persoalan parkir.

Menurutnya, tim yang melaksanakan tugas berdasarkan manajemen khusus tersebut bisa difokuskan di kawasan kota tua, seperti di Jalan Merdeka, Teuku Umar, Temiang, Agus Salim. Pasalnya, kata Kapolres, kawasan kota tua pada 2014 telah ditetapkan sebagai kawasan tertib lalu lintas, yang salah satunya akan menindak tegas pelaku parkir liar.

"Tanjungpinang sudah masuk dalam empat besar di Indonesia yang harus memiliki kawasan tertib lalu lintas. Dan manajemen khusus lalu lintas itu juga usulan dari Korlantas Polri," terang Kapolres.

Khusus di pelabuhan Sri Bintan Pura, pihaknya juga telah menyurati Pelindo agar mencarikan solusi lahan parkir agar dapat menampung kapasitas kendaraan yang akan masuk dan keluar pelabuhan, termasuk area untuk menurunkan dan menaikkan penumpang. (*)

Editor: Dodo