Lulus Verifikasi Dewan Pers No.126/DP-Terverifikasi/K/X/2017

UEFA Rilis Daftar Calon Tim Terbaik Eropa 2013
Oleh : Redaksi
Kamis | 05-12-2013 | 09:34 WIB

BATAMTODAY.COM - Federasi Sepak Bola Eropa (UEFA), resmi merilis 40 daftar nama pemain calon anggota Tim Terbaik Eropa 2013, kemarin. Dari ke-40 nama tersebut, Cristiano Ronaldo, Lionel Messi, dan Philipp Lahm kembali masuk daftar setelah tahun lalu mereka masuk dalam Tim Terbaik Eropa 2012.

Dari ke-40 nama yang dipilih UEFA, Bayern Munchen menjadi penyumbang terbanyak dengan total sembilan pemain. Kesembilan pemain itu tersebar di semua lini mulai dari kiper, bek, gelandang, maupun penyerang.

Penentuan Tim Terbaik Eropa 2013 dipilih berdasarkan voting melalui situs EUFA.com. Siapa pun bisa mengakses dan memberikan suaranya melalui situs tersebut.

Voting mulai dibuka Rabu (4/12/2013) dan akan ditutup pada 9 Januari 2014. Pengumuman Tim Terbaik Eropa akan dilakukan pada 15 Januari 2014 melalui laman resmi UEFA.com

Berikut adalah ke-40 nama tersebut:

Kiper:
Cech [Chelsea], Neuer [Bayern Munchen], Courtois [Atletico Madrid], De Gea [Manchester United]

Bek:
Alaba [Bayern Munchen], Chiellini [Juventus], Dante [Bayern Munchen], Hummels [Borussia Dortmund], Ivanovic [Chelsea], Lahm [Bayern Munchen], Lichtsteiner [Juventus], Felipe Luis [Atletico Madrid], Kompany [Manchester City], Pique [Barcelona], Ramos [Real Madrid], Thiago Silva [Paris Saint-Germain]

Gelandang:
Bale [Real Madrid], Isco [Real Madrid], Gundogan [Borussia Dortmund], Pogba [Juventus], Ozil [Arsenal], Matic [Benfica], Matuidi [Paris Saint-Germain], Reus [Borussia Dortmund], Ribery [Bayern Munchen], Robben [Bayern Munchen], Schweinsteiger [Bayern Munchen], Yaya Toure Manchester City]

Penyerang:
Aguero [Manchester City], Cavani [Paris Saint-Germain], Diego Costa [Atletico Madrid], Falcao [Monaco], Ibrahimovic [Paris Saint-Germain], Lewandowski [Borussia Dortmund], Mandzukic [Bayern Munchen], Martinez [Porto], Messi [Barcelona], Muller [Bayern Munchen], Ronaldo [Real Madrid], Van Persie [Manchester United]

Sumber: Bolanews