Lulus Verifikasi Dewan Pers No.126/DP-Terverifikasi/K/X/2017

Wali Murid SMPN 13 Batam Pertanyakan BSM yang Tak Kunjung Cair
Oleh : Habib
Minggu | 10-11-2013 | 11:55 WIB
watermarked-1425764_736233033056903_2139313142_n.jpg Honda-Batam
Nurizal menunjukkan kartu BSM yang didapatkan dari kelurahan.

BATAMTODAY.COM, Batam - Orang tua siswa di Desa Karas, Kecamatan Galang, Kota Batam, mempertanyakan bantuan siswa miskin (BSM). Meski sudah masuk bulan November, BSM itu belum yang belum juga terealisasi.

Mereka juga tidak paham bagaimana menggunakan kartu BSM yang diberikan pihak kelurahan. "Dulu kami diminta mendaftarkan ke sekolah, sudah kami daftarkan. Tapi hingga saat ini belum ada juga panggilan dari sekolah untuk mengambil uang ini. Jadi apa guna kartu ini?" tutur Nurizal, warga Desa Karas, kepada BATAMTODAY.COM, di Karas, Sabtu (9/11/2013) kemarin.

Orang tua siswa SMPN 13 Batam ini mengaku tak pernah mendapatkan sosialisasi mengenai BSM tersebut, baik oleh pihak sekolah maupun oleh pemerintah.

Kepala SMPN 13 Batam, Saharuddin, belum bisa dihubungi. Demikian dengan Lurah Karas, Ute Rambe, belum berhasil dikonfirmasi. (*)

Editor: Dodo