Lulus Verifikasi Dewan Pers No.126/DP-Terverifikasi/K/X/2017

Gandeng Lamborghini, CIMB Niaga Bidik Pembiayaan Segmen Menengah Atas
Oleh : Redaksi
Jum'at | 25-10-2013 | 09:02 WIB

BATAMTODAY.COM, Jakarta - PT Bank CIMB Niaga Tbk menjalin kerja sama PT Artha Auto, distributor resmi brand premium asal Italia, Lamborghini, di Indonesia. Melalui kerja sama tersebut, CIMB Niaga masuk sebagai pemain besar di pasar pembiayaan otomotif untuk segmen menengah atas. 

Ernin Saleh, Head of Automotive Business CIMB Niaga, mengatakan, Indonesia masih menjadi pasar yang potensial bagi brand-brand premium internasional, termasuk Lamborghini, meskipun sedikit terpengaruh dengan kenaikan nilai tukar rupiah terhadap dolar AS. 

Menurut dia, penggemar Lamborghini di Indonesia cukup banyak. Walaupun dari kalangan mampu, namun banyak calon pembeli yang lebih menyukai pembelian melalui skema pembiayaan ketimbang pembelian secara tunai.

"Segmen market itulah yang kami bidik melalui kerja sama dengan Artha Auto ini. Untuk itu, kami tawarkan skema pembiayaan yang menarik dan menguntungkan kepada calon konsumen Lamborghini di Indonesia, salah satunya melalui produk Kredit Kepemilikan Mobil (KPM) Smart Luxury," terang Ernin melalui rilis resmi, Kamis.

KPM Smart Luxury merupakan salah satu produk pembiayaan otomotif unggulan dari CIMB Niaga. Hanya dengan pembayaran bunga di awal, sementara pokok (principle) dibayar bertahap setiap tahun sesuai jangka waktu pilihan konsumen, hal ini akan memudahkan nasabah yang hendak mengatur keuangan mereka untuk keperluan yang lainnya.

Ernin berharap, kerja sama ini juga mampu meningkatkan portofolio pembiayaan automotif CIMB Niaga, yang per 30 Juni 2013 telah mencapai Rp18,56 triliun atau tumbuh 13 persen dibandingkan periode yang sama tahun 2012.

Sementara itu, Chief Executive Officer Artha Auto, Johnson Yaptonaga, meyakini pasar mobil premium di Indonesia masih terbuka lebar. Masing-masing brand telah mempunyai penggemar fanatik sendiri, termasuk juga dengan Lamborghini. 

Selain itu, sebagai pemilik Lamborghini yang menandakan status sosial mereka di masyarakat, juga menjadi salah satu faktor pendorong. Pasar tersebut yang ingin diraih Lamborghini di Indonesia. Di samping itu, tidak menutup kemungkinan dari calon konsumen baru yang belum pernah memiliki Lamborghini.

Menurut Johnson, kesamaan segmen pasar, serta pengalaman CIMB Niaga yang cukup lama di pembiayaan automotif, khususnya di segmen menengah atas, menjadi dasar pertimbangan Artha Auto untuk memilih CIMB Niaga sebagai bank penyedia pembiayaan automotif bagi calon pembeli Lamborghini. 

"Kami optimistis, ke depannya kerja sama ini akan sangat menguntungkan bagi Artha Auto maupun CIMB Niaga," imbuh Johnson. (*)

Editor: Dodo