Lulus Verifikasi Dewan Pers No.126/DP-Terverifikasi/K/X/2017

Yokohama Rubber Akan Bangun Pabrik Kedua di Batam
Oleh : Redaksi
Rabu | 16-10-2013 | 21:45 WIB
2013101013mg00101.jpg Honda-Batam
Lokasi pembangunan pabrik kedua di Batam. (Kredit gambafr: Yokohama Rubber)

BATAMTODAY.COM, Tokyo - Yokohama Rubber Co Ltd, akan membangun pabrik baru untuk manufaktur pneumatik marine fender dan selang laut di Pulau Batam, Indonesia. 

Melalui rilis resmi, Kamis pekan lalu, Yokohama Rubber yang akan merogoh dana sebesar 3 miliar yen yang diinvestasikan untuk membangun pabrik pencampuran, pencetakan dan vulkanisasi itu akan beroperasi mulai Juni 2015. Saat ini, produk tersebut masih diproduksi manufaktur di Jepang . 

Pabrik baru di Batam ini akan menjadi tempat produksi kedua sehingga akan meningkatkan total kapasitas produksi 1,5 kali lipat dari produksi sekarang.

Pneumatic marine fender dan selang laut terutama digunakan dalam penanganan dan mentransfer minyak mentah di laut. Meningkatnya industri minyak, diharapkan permintaan akan produk tersebut juga meningkat. 

Yokohama Rubber termasuk produsen terkemuka produk sejenis. Yokohama menduduki peringkat pertama produksi pneumatic marine fender dan peringkat kedua untuk produk selang laut.

Perusahaan memilih pulau Batam sebagai lokasi pabrik baru yang hanya 20 kilometer dari Singapura, karena pulau ini merupakan salah satu pusat pelabuhan terbesar di Asia.

Pabrik baru akan dibangun di Kabil Industrial Estate (Kabil) di wilayah timur pulau Batam. Melalui PT  Yokohama Produk Industri Manufaktur Indonesia, perusahaan akan menanamkan modal awal sebesar 1 miliar yen pada akhir tahun ini. Pabrik baru itu akan dibangun di lahan seluas 50.000 meter persegi. (*)

Editor: Dodo