Lulus Verifikasi Dewan Pers No.126/DP-Terverifikasi/K/X/2017

Amankan Idul Adha, Polda Kepri Kerahkan 1.520 Personel
Oleh : Ali
Sabtu | 12-10-2013 | 13:53 WIB
pengamanan.jpg Honda-Batam
Ilustrasi.

BATAMTODAY.COM, Batam - Polda Kepulauan Riau (Kepri)  mengerahkan sebanyak 1.520 personel kepolisian untuk mengamankan sejumlah obyek keramaian pada saat Hari Raya Idul Adha 1434 Hijriah yang jatuh pada Selasa (15/10/2013).

"Sebanyak 1.520 personil yang dikerahkan terdiri dari jajaran Polda Kepri, termasuk di Polres dan Polresta," kata Kabid Humas Polda Kepri AKBP Hartono kepada BATAMTODAY.COM, Sabtu (12/10/2013).

Target pengamanan, tambah Hartono akan dipusatkan di tempat-tempat keramaian, pelabuhan-pelabuhan, bandara yang berada di wilayah Kepri.

"Target utama pengaman dipusatkan di tempat-tempat ibadah (Masjid)," tegas Hartono.

Sebanyak 1.520 personil yang dikerahkan, terdiri dari Sabhara, Pamovit, Berimob, Reserse, Intelkam dan Satuan Lalulintas. Disampaikan Hartono lagi, bahwa selain di tempat keramaan, kepolisian juga memantau aktivitas tempat-tempat rawan untuk menghindari terjadinnya aksi kriminalitas guna kenyamanan masyarakat luas.

Editor: Dodo