Lulus Verifikasi Dewan Pers No.126/DP-Terverifikasi/K/X/2017

Wamendikbud Buka Apresiasi PTK PAUDNI Nasional di Batam
Oleh : Berton Siregar
Kamis | 03-10-2013 | 17:32 WIB

BATAMTODAY.COM, Batam - Wakil Menteri Pendidikan dan Kebudayaan (Wamendikbud) Bidang Kebudayaan, Wiendu Nuryanti, membuka cara Apresiasi Pendidik dan Tenaga Kependidikan Pendidikan Anak Usia Dini Nonformal dan Informal (PAUDNI) tingkat nasional di stadion Tumenggung Abdul Jamal, Batam, siang tadi.


Ratusan guru guru PAUD dari berbagai provinsi di Indonesia tampak berkumpul dengan berbagai baju khas daerah masing masing.

Walaupun acara yang berjalan di bawah turunnya hujan deras, membuat semua anggota peserta yang langsung berlarian menuju tenda untuk menghindari hujan.

Gubernur Kepri HM Sani, dalam sambutannya mengatakan, acara ini menjadi media interaksi yang kompeten bagi tenaga pendidik di seluruh Indonesia. "Saya harap kita semua bangga atas capaian proses ini. Usia-usia itulah generasi emas yang diukir yang diciptakan oleh seluruh bapak ibu peserta PAUD PAUDNI hari ini," ujarnya.

Sementara Wieundu Nuryanti, dalam sambutannya mengatakan, sebagai tempat penyelenggaraan, dia mengaku bangga dengan Kota Batam yang dianggapnya sebagai tempat yang sempurna, indah, strategis dan unik.

Apalagi dengan tempat perbelanjaan yang sangat terkenal, Batam menjadi daya tarik tersendiri sebagai tuan rumah. "Jangan lupa belanja dan keliling di Kota Batam yang sudah terkenal ini," ujarnya.

Dia juga menambahkan bahwa acara ini juga diharapkan menjadi menjadi ajang interaksi antara sesama pengajar yang berasal dari daerah berlainan. "Daerah lain ada yang tidak tahu, sementara peserta dari daerah yang lain lagi mengetahuinya. Maka mereka bisa saling bertukar pikiran," ujarnya. (*)

Editor: Dodo