Lulus Verifikasi Dewan Pers No.126/DP-Terverifikasi/K/X/2017

Saban Hari, Kendaraan Terperangkap Kemacetan dari JPO hingga Genta I Batuaji
Oleh : Berton Siregar
Kamis | 19-09-2013 | 09:11 WIB
IMG-20130919-02255.jpg Honda-Batam
Kemacetan yang hampir setiap hari terlihat di bawah JPO MKGR.

BATAMTODAY.COM, Batam - Kemacetan panjang mulai dari lampu merah Genta I hingga Jalan Penyebrangan Orang (JPO) di depan Perum MKGR, menjadi pemandangan yang rutin setiap pagi.


Ratusan kendaraan yang terdiri dari roda dua, empat, enam, hingga kendaraan berat, terperangkap dalam kemacetan tersebut. Kendaraan terpaksa harus "merayapi" jalanan tersebut.

Menurut penuturan sejumlah sopir angkot, banyaknya material atau peralatan yang dipergunakan dalam pekerjaan pembangunan JPO tersebut menjadi penyebab kemacetan. Pengendara terpaksa memperlambat laju kendaraannya.

"Ada scaffolding di situ, Bang. Kita takut kena. Kendaraan bisa rusak. Malah buat masalah lagi," ujar Hotben Nababan, seorang sopir angkot kepada BATAMTODAY.COM, pagi ini.

Pantauan di lapangan, pagi ini, anggota polisi tampak sibuk mengatur kendaraan agar tidak memberhentikan kendaraan. (*)

Editor: Dodo