Lulus Verifikasi Dewan Pers No.126/DP-Terverifikasi/K/X/2017

Puluhan Pemotor Terjungkal dalam Tabrakan Beruntun di Southlink
Oleh : Irwan Hirzal
Selasa | 04-06-2013 | 10:52 WIB
tabrakan-southlink.jpg Honda-Batam
(Foto: Irwan/batamtoday)

BATAM, batamtoday - Puluhan pemotor terjungkal dalam tabrakan beruntun yang terjadi di Southlink, tepatnya di depan jembatan penyeberangan Tiban Kampung, Selasa (4/6/2013) pagi.

Pemicu tabrakan tersebut adalah ceceran solar yang menyebabkan ruas jalan menjadi licin setelah diguyur hujan. Akibatnya, satu motor Jupiter Z yang dikendarai Anton (35) terbakar dalam insiden tersebut.

Saksi mata, Febry (22) warga Sekupang, mengatakan kejadian itu ketika ada mobil Mitsubishi Pajero yang melintas jalur tersebut dan solarnya tercecer di badan jalan. Anton yang berkendara di belakang mobil Pajero langsung terjungkal.

"Pengendara yang berada di belakang juga terpeleset dan terjatuh ke pinggir jalan, akibat solar yang tercecer dijalan," kata Febry kepada wartawan.

Namun motor Jupiter MZ yang tergelincir itu, tangkinya terlepas kemudian premiumnya juga tercecer di badan jalan sehingga motor tersebut terbakar. Beruntung, Anton yang merupakan Pegawai Dinas Perhubungan kota Batam (Dishub) tidak ikut terbakar, hanya mengalami luka ringan.

Pantauan batamtoday, para pemotor yang terjatuh dan hanya mengalami luka ringan tetap melanjutkan perjalanan. Sementara, kecelakaan beruntun itu mengakibatkan arus lalulintas Tiban menuju Sekupang macet total.

Editor: Dodo