Lulus Verifikasi Dewan Pers No.126/DP-Terverifikasi/K/X/2017

Hormati Chris Kelly, Deftones Rilis Ulang 'Jump'
Oleh : Dodo
Sabtu | 04-05-2013 | 12:37 WIB
Deftones.jpg Honda-Batam
Deftones. (Foto: myguitarlessons.co.uk)

ATLANTA - Band metal asal AS, Deftones, memberikan penghormatan bagi anggota grup hip hop lawas Kris Kross yang telah wafat, Chris Kelly, dengan mengaransemen ulang nomor “Jump”. Kelly meninggal dunia pada Rabu (1/5/2013) lalu di Atlanta, AS.

“Kami mendapat kabar bahwa seorang anggota Kris Kross meninggal dunia,” tukas Chino Moreno sebelum akhirnya mendedikasikan lagu “Jump” yang dileburkan dengan lagu “Engine No 9”.

Menurut NME, Deftones menampilkan lagu tersebut malam setelah kematian Kelly diumumkan. Kelly ditemukan tak berdaya di rumahnya di Atlanta, AS, pada Rabu (1/5) lalu dan langsung dilarikan ke Atlanta Medical Center. Di rumah sakit itulah Kelly dinyatakan meninggal dunia. Hingga berita diturunkan kemarin, masih belum diketahui penyebab kematian Kelly.

Laporan terkini datang dari TMZ yang mengabarkan bahwa rapper berusia 34 tahun tersebut mengonsumsi percampuran kokain dan heroin pada malam sebelum ia meninggal. Ibu Kelly, Donna Kelly Pratt, mengatakan kepada pihak kepolisian bahwa anaknya menggunakan narkotika yang kerap disebut sebagai “speedball” tersebut.

Kris Kross sendiri merupakan grup hip hop yang melejit di era 90-an awal dengan album debut bertajuk Totally Krossed Out. Album tersebut membawa Chris Kelly alias “Mac Daddy” dan Chris Smith yang bernama panggung “Daddy Mac” ke puncak ketenaran.

Duo ini mempunyai ciri khas yaitu memakai baju terbalik. Kris Kross terakhir kali tampil bersama dalam perayaan hari jadi kedua puluh label rekaman produser Jermaine Dupri, So So Def.

Sumber: Rolling Stone